Sebelum Meninggal, Syekh Ali Jaber Berwasiat Surat Al-Mulk, Penjelasannya Menyentuh Hati

14 Januari 2021, 20:59 WIB
Syekh Ali Jaber. /Facebook.com/ Syekh Ali Jaber

MANTRA SUKABUMI - Ulama karismatik dan merupakan ulama terbaik di Indonesia Syekh Ali Jaber meninggal dunia di RS Yarsi pada Kamis, 14 Januari pukul 8:30 WIB.

Hal tersebut menyisakan kehilangan dari seluruh lapisan masyarakat termasuk artis sebab kehilangan ulama sekaligus guru yang berpengaruh di Indonesia.

Semasa hidupnya, Syekh Ali Jaber memiliki satu wasiat yang akan menjadi dikenang bagi umat Islam, yakni wasiat tentang surat Al-Mulk.

Baca Juga: 5 Langkah Mudah Hadirkan ShopeePay di Gerai Usaha

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Ternyata Kewarganegaraan Indonesia Syekh Ali Jaber Hadiah dari SBY

Dilansir mantrasukabumi.com dari video yang diunggah di kanal youtube youtube show kajian islami pada Kamis, 14 Januari 2021.

Dalam video tersebut, Syekh Ali Jaber berwasiat tentang surat Al-Mulk yang diangkat dari sebuah kisah nyata.

Syekh Ali Jaber kemudian menceritakan tentang sebuah kuburan yang mengeluarkan aroma yang sangat wangi saat jenazah seorang perempuan hendak dikuburkan.

Peristiwa yang tak lazim itu tentu menuai penasaran banyak orang.

Seorang pemuda yang diketahui sebagai anak dari jenazah perempuan itu menceritakan kepada Syekh Ali Jaber bahwa ibundanya baru saja meninggal dunia. 

Baca Juga: Abdul Somad Ungkap Curhatan Terakhir Syekh Ali Jaber, Begini Isinya

Pemuda itu menceritakan keseharian almarhumah Ibundanya semasa hidupnya kepada Syekh Ali Jaber, ia mengatakan bahwa ibunya tidak pernah tidur malam sebelum membaca surat Al-Mulk.

“Ibu saya sebenarnya orang awam. Tapi, ibu selama hidup tidak pernah tidur malam sebelum membaca Surat Al Mulk,” jawab si pemuda.

Kemudian Syekh Ali Jaber menjawab, bahwa hal itu merupakan nikmat dari Allah SWT yang diantarkan untuk ibu pemuda tersebut.

“Saya jawab, itulah nikmat yang Allah SWT antarkan untuk ibumu. Karena ia rutin membaca Surat Al Mulk sebelum tidur, tabarakalladzi biyadihil mulku wahuwa alaa kulli syain qodiir,” jawab Syekh Ali Jaber.

 Baca Juga: Hati-hati, Ternyata ini Dampak Buruk bagi Kesehatan Tubuh Sebab Tidur dengan Mulut Terbuka

Syekh Ali Jaber juga mengatakan bahwa hal ini sesuai sabda Rasulullah Saw. Bahwa “Tiga puluh ayat yang telah membawakan syafaat bagi orang untuk diselamatkan dari siksa kubur".

Selain itu, Syekh Ali Jaber menceritakan tentang pengalaman yang sempat ia alami sebelumnya.

Ada suatu masa dimana ia sudah wudhu, lalu shalat 3 rakaat. Saat tidur, ia bermimpi.

Dalam mimpinya, Syekh Ali Jaber merasa ada di alam kubur. Gelap dan menyeramkan. Terasa seram luar biasa. 

“Saya tidak bayangkan di saat itu. Saya takut dan kesepian, tiba-tiba muncul cahaya dalam kubur, saya berteriak siapa kamu? Cahaya itu berkata, saya Surat Al Mulk,” tuturnya.

Saat malam itu, ia mengaku tidak membaca surat Al-Mulk sebelum tidur. Setelah terbangun, ia wudhu lagi, dan kemudian membaca Surat Al Mulk.

Baca Juga: Waspada, Jangan Gunakan HP Sebelum Tidur, Berikut Bahaya dan Cara Mencegahnya

“Mudah-mudahan dengan kita menutup hari kita dengan Al Mulk, Allah ampuni dosa kita dan harumkan kubur kita".jelas Syekh Ali Jaber.

Itulah wasiat dari Syekh Ali Jaber semasa hidupnya tentang surat Al-Mulk.

Semoga beliau yang kini telah dipanggil oleh sang Khalik mendapatkan tempat terbaik, dan surga menjadi tempat untuk kita kembali.Aamiin.***

Editor: Encep Faiz

Sumber: YouTube Sobat Dosen

Tags

Terkini

Terpopuler