Sempat di Vaksin, Tapi Bupati Sleman Positif Corona, Sri Purnomo: ini Penjelasannya

22 Januari 2021, 16:23 WIB
Bupati Sleman Sri Purnomo /Tangkapan layar/Twitter @SriPurnomoSP/

MANTRA SUKABUMI - Beredar kabar tentang Bupati Sleman Sri Purnomo positif Corona padahal dia sempat divaksin beberapa hari yang lalu.

Ternyata Bupati Sleman Sri Purnomo masih terjangkit dan dikabarkan positif virus Corona.

Bupati Sleman Sri Purnomo memberikan penjelasannya terkait kabar yang telah beredar yang menyatakan bahwa dirinya sempat divaksin tapi masih terkena (Positif) Corona.

Baca Juga: Beli Paket Internet Lebih Menguntungkan dengan ShopeePay, Ikuti Langkah-Langkah Berikut Ini

Baca Juga: Tak Hanya Picu Penyakit Jantung, Ternyata Makan Buah Durian Bisa Sebabkan 4 Bahaya Ini

Dikutip mantrasukabumi.com dari postingan akun instagram @sripurnomosp, Jumat, 22 Januari 2021, bahwa sempat divaksin, Bupati Sleman Sri Purnomo dikabarkan positif Corona.

"Di tengah arus informasi berbasis digital yang begitu cepat, kita harus saring sebelum sharing apapun informasinya," ucap Bupati Sleman Sri Purnomo .

Bupati Sleman Sri Purnomo menjelaskan bahwa dia sedang menjalani isolasi mandiri di rumah dinas.

"Alhamdulillah hari ini saya tetap sehat dan menjalani isolasi mandiri di rumah dinas. Saya tetap melaksanakan aktivitas pemerintahan yang dikerjakan dari rumah secara online," ucap Bupati Sleman Sri Purnomo.

Dia juga menjelaskan tentang kabar yang beredar terkait informasi kesehatannya yang simpang siur.

"Untuk meluruskan berita tentang keadaan kesehatan saya yang simpang siur, ada hal-hal berikut yang ingin saya sampaikan," sambungnya.

Baca Juga: Resahkan Warganet dengan Caption Arya Saloka, Tagar Aldebaran Kembali Trending di Twitter

Bupati Sleman Sri Purnomo memberikan penjelasan tentang kabar kualitas vaksin yang terlanjur beredar di kalangan masyarakat.

"Saya meyakini hasil swab positif ini bukan dari vaksin yang saya terima. Karena vaksin dibuat dari virus yang sudah mati. Tidak ada laporan di dunia yang virus mati di vaksin itu kembali hidup. Jadi saya pasti tertular," jelasnya.

"Sedulur Sleman dan masyarakat dimanapun berada, saya percaya saudara semua tidak akan mudah termakan berita hoax. Dan mari bersama-sama kita saling berdoa dan berusaha, agar pandemi ini segera cepat usai," ujar Bupati Sleman, Drs. H. Sri Purnomo, M. SI.

Terkait kabar tentang Bupati Sleman Sri Purnomo yang positif Corona, menteri KKP merasa bersedih.

"Sedih mendengar kabar Bupati Sleman Sri Purnomo terkonfirmasi positif Corona," ucap Menteri KKP, Sakti Wahyu Trenggono.

Baca Juga: Ruben Onsu Tiba-Tiba Beri Kabar Baik Anaknya Betrand Peto: Amin, Semoga Kalian Suka

Dia menjelaskan bahwa dirinya sempat berkegiatan dengan Bupati Sleman Sri Purnomo.

"Saya sempat melakukan kegiatan bersama beliau di awal pekan ini. Semoga beliau segera pulih kembali," sambungnya.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: Instagram @bpptkg Twitter

Tags

Terkini

Terpopuler