Kumpulan Kata-kata Bijak Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 2023, Cocok Dibagikan di Akun Medsos

31 Mei 2023, 21:56 WIB
Kumpulan Kata-kata Bijak Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila 2023, Cocok Dibagikan di Akun Medsos / Freepik/@freepik

MANTRA SUKABUMI - Peringatan Hari Lahir Pancasila 2023 akan jatuh pada hari Kamis, 1 Juni 2023 besok.

Untuk ikut berpartisipasi dalam peringatan Hari Lahir Pancasila 2023 anda bisa memeriahkan dengan menyampaikan ucapan kata-kata bijak kepada sahabat maupun dibagikan di akun medsos.

Adapun dibwah ini kami telah sediakan kumpulan kata-kata bijak ucapan selamat Hari Lahir Pancasila 2023, cocok dibagikan di akun medsos anda.

Baca Juga: Logo Aulia Akbar Terpilih sebagai Logo Baru Ibu Kota Nusantara Telah diluncurkan, Begini Filosofi dan Maknanya

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, berikut kumpulan kata-kata bijak ucapan selamat Hari Lahir Pancasila 2023, cocok dibagikan di akun medsos.

1. "Selamat memperingati Hari Kelahiran Pancasila 1 Juni 2023. Semoga kita senantiasa mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara."

2. "Selamat Hari Lahir Pancasila. Pancasila lahir menjadi simbol dari negara Indonesia, yang menjadi perwujudan dari keberagaman yang ada. Kita akan senantiasa merawat keberagaman agama, budaya, suku, adat dan bahasa, dengan Pancasila sebagai perekat kebhinnekaan Indonesia."

3. "Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2023. Pancasila sebagai ideologi negara RI, cerminan hidup berbangsa."

4. "Dukung dan kumandangkan terus lagu Indonesia Raya karena generasi sekarang banyak terpapar ideologi keblinger yang menjauhkan mereka dari NKRI. Selamat Hari Lahir Pancasila."

5. "Selamat Hari Lahir Pancasila. Mari membangun bangsa pada bidang yang kita mampu dengan cara yang kita bisa."

6. "Selamat memperingati lahirnya Pancasila. Teruskan cita-cita leluhur pendiri bangsa kita, jangan sampai Pancasila hanya menjadi legenda semata."

7. "Pancasila membuat perbedaan jadi kekayaan, Pancasila merajut keragaman jadi keindahan, dan Pancasila itu menyatukan. Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 1945-1 Juni 2023."

Baca Juga: Contoh Kata Sambutan Amanat Pembina Upacara Bendera Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2023 untuk di Sekolah

8. "Selamat Hari Pancasila 1 Juni 2023. Mari amalkan butir-butir Pancasila dalam kehidupan sehari-hari."

9. "Pancasila lahir menjadi simbol negara Indonesia sebagai perwujudan dari keberagaman yang ada. Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2023."

10. Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni. Beda agama, beda bahasa, beda warna kulit, tapi satu dalam jiwa Pancasila."

11. "Gotong royong untuk menjaga sesama dan saling tolong-menolong adalah nilai luhur yang terkandung di dalam Pancasila. Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2023."

12. "Refleksikan nilai luhur kehidupan Pancasila dalam kehidupan demi Indonesia yang lebih baik. Selamat Hari Lahir Pancasila."

13. "Selamat Hari Kelahiran Pancasila pada 1 Juni 2023. Pancasila adalah pilar penting ideologis negara Indonesia."

14."Lewat Pancasila, kita yang terdiri beragam suku, budaya, bahasa dan agama dapat bersatu dalam satu atap, Indonesia."

15. "Selamat Hari Lahir Pancasila 2023 untuk semua teman setanah air terutama pemuda. Jadikan peringatan Lahir Pancasila momentum bersatu, berbagi, berprestasi serta menjalankan amalan dari sila Pancasila! Tidak hanya hari ini, tetapi setiap hari!"

16. "Kebaikan masa depan bangsa adalah ketika jiwa-jiwa pengkhianatan terhadap Pancasila terkikis habis. Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 1945-1 Juni 2023."

Baca Juga: Kumpulan Link Twibbon Hari Lahir Pancasila 2023 Terbaru dan Keren, Lengkap dengan Cara Pasangnya

17. "Selamat Hari Lahir Pancasila 2023. Teruskan cita-cita luhur pendiri bangsa, jangan sampai Pancasila hanya menjadi legenda semata."

18. "Selamat Hari Lahir Pancasila 2023. Mari perkukuh persatuan dan kesatuan bangsa untuk Indonesia yang lebih baik."

19. "Jangan hanya hafal Pancasila, terapkan juga nilai-nilainya dalam kehidupan sehari-hari ya! Selamat Hari Lahir Pancasila 2023."

20. "Selamat Hari Kelahiran Pancasila 1 Juni 2023. Refleksikan nilai luhur Pancasila dalam kehidupan untuk Indonesia yang lebih baik."

21. "Selamat Hari Pancasila 1 Juni 2023. Mari amalkan butir-butir Pancasila di kehidupan sehari-hari. Memupuk kerukunan dapat dimulai dari lingkungan terdekat. Cinta keluarga, cinta sesama, dalam interaksi sosial bawa selalu semangat Pancasila."

22. "Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2022. Pancasila adalah falsafah kehidupan di Indonesia. Mari kita mengimplementasikan nyata nilai-nilai Pancasila."

23. "Budaya bukanlah agama. Budaya adalah untuk menunjukan sebuah eksistensi bangsa dan bukan simbol dari sebuah agama. Tetaplah bangga akan adat tradisi budaya Nusantara. Selamat memperingati Hari Lahir Pancasila."

Itulah kumpulan kata-kata bijak ucapan selamat Hari Lahir Pancasila 2023, cocok dibagikan di akun medsos.***

Editor: Ade Saepul Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler