Update Covid-19 Indonesia, Jatim Peringkat Kedua dengan Jumlah 38.431 Kasus

17 September 2020, 17:48 WIB
Update COVID-19 Indonesia Hari Ini /

MANTRA SUKABUMI - Pemerintah Indonesia kembali mengumumkan kasus konfirmasi positif Covid-19 di Indonesia.

Pada hari kemarin Rabu, 16 September 2020 mencatatkan rekor penambahan kasus Covid-19 dengan jumlah 3.963 kasus.

Hari ini Kamis, 17 September 2020 meskipun terjadi pengurangan, namun angkanya masih di atas 3000 kasus.

Baca Juga: Heboh Soal Sertifikasi Ulama, Begini Kata Mahfud MD

Baca Juga: Akhirnya BLT BPJS Ketenagakerjaan Rp 600 Ribu Tahap 3 Cair, Begini Cara Cek Saldo dan Data Penerima

Berdasarkan data pada Kamis pukul 12.00 WIB diketahui terjadi penambahan kasus sebanyak 3.635 dalam 24 jam terakhir.

Indonesia hingga kini terdapat total 232.628 kasus konfirmasi positif, kemudian 9.222 meninggal, dan 166.686 sembuh.

Dari data tersebut, diketahui peringkat pertama masih diduduki DKI Jakarta dengan jumlah kasus 55.099 orang.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan Rp 600 Ribu Tahap1 Hingga 3 Sudah Cair, Cek Disini Jika Belum Terima Dana

Kemudian Jawa Timur (Jatim) menduduki peringkat kedua dengan total 38.431 kasus atau 17,3 persen dari kasus nasional.

Kemudian ada Jawa Tengah di peringkat ketiga dengan jumlah 17.913 kasus atau 8,1 persen kasus nasional.

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan Rp600 Ribu Masuk Rekening dalam 2 Hari, Cek Dulu Nama Penerima Disini

Peringkat keempat adalah provinsi Jawa Barat dengan jumlah 14.591 kasus atau 6,6 persen jumlah nasional.

Dan terakhir peringkat kelima adalah provinsi Sulawesi Selatan dengan total 13.476 atau 6,1 persen kasus nasional.

Editor: Andriana

Sumber: covid19.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler