Pengamat Politik Sebut Partai Bulan Bintang Berpeluang Masuk Kabinet Jokowi-Maruf Amin

- 22 Desember 2020, 12:20 WIB
Pengamat Politik UAI, Ujang Komarudin. Pengamat Politik Sebut Partai Bulan Bintang Berpeluang Masuk Kabinet Jokowi-Ma’ruf Amin
Pengamat Politik UAI, Ujang Komarudin. Pengamat Politik Sebut Partai Bulan Bintang Berpeluang Masuk Kabinet Jokowi-Ma’ruf Amin /.*/Instagram/@ujangkomarudin

MANTRA SUKABUMI – Isu Resuffle kabinet semakin menyeruak di Pemerintahan Jokowi-Maruf Amin, menyusul ditangkapnya dua pembantu Presiden yaitu Menteri Kelautan dan Perikanan serta Menteri Sosial oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) beberapa waktu lalu.

Pengamat politik Ujang Komarudin dari Universitas Al-Azhar Indonesia mengatakan bahwa Resufle kabinet ini seharusnya tidak hanya dilakukan pada dua Kementerian yang menterinya tersandung kasus korupsi, melainkan pada Kementerian yang selama ini kinerjanya kurang baik dan jalan di tempat.

"Momentum awal tahun ini sangat tepat untuk melakukan Resuffle kabinet, karena menteri baru bisa mulai bekerja di awal tahun dengan anggaran APBN baru, dengan demikian menteri bisa mengikuti perjalanan anggaran pada tahun anggaran baru," ujar Ujang sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com di laman Antaranews.com pada Selasa, 22 Desember 2020.

Baca Juga: ShopeePay Hadirkan Super Online Deals untuk Sambut Momen Akhir Tahun di Era New Normal Jadi Bermakna

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Mantra Sukabumi (@mantrasukabumi)

Baca Juga: Seorang Ibu Pasti Akan Sedih, Mahfud MD: Surga Itu di Telapak Kaki Ibu

Ujang menambahkan, dari sekian banyak Partai pendukung pemerintah hanya PBB dan Hanura yang belum mendapatkan jatah “kursi” di pemerintahan.

Ujang menilai bahwa Partai Bulan Bintang (PBB) sangat berpeluang untuk menduduki jabatan menteri di pemerintahan Jokowi-Ma’ruf Amin.

"PBB mempunyai sosok besar seperti Yusril Ihza Mahendra, yang telah malang melintang di pemerintahan," ujarnya.

Ujang menambahkan bahwa PBB bisa menjadi kekuatan besar penopang pemerintahan dan salah satu penentu arah kekuatan politik bangsa. PBB akan menjadi kekuatan politik Islam moderat yang mengedepankan nilai-nilai kejuangan dan kebangsaan.

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x