Inilah Enam Wajah Baru Kabinet Indonesia Maju, Tri Rismaharani Paling Disorot

- 22 Desember 2020, 19:22 WIB
Pengenalan Para Calon Menteri Kabinet Indonesia Maju, 22 Desember 2020, di beranda belakang Istana Merdeka, Provinsi DKI Jakarta/Laman Setneg.go.id (Sumber: Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden)
Pengenalan Para Calon Menteri Kabinet Indonesia Maju, 22 Desember 2020, di beranda belakang Istana Merdeka, Provinsi DKI Jakarta/Laman Setneg.go.id (Sumber: Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden) /

Risma, panggilan akrabnya, akan menemui jalan berkelindan dengan berbagai tantangan sebagai Menteri Sosial Kabinet Indonesia Maju. Dia harus memastikan belasan juta paket bantuan sosial benar-benar sampai dan efektif mengurangi beban masyarakat yang menjadi korban pandemi COVID-19.

Baca Juga: Gus Yaqut Teruskan Estafet Menteri Agama Fachrul Razi, Begini Alasan Presiden Jokowi

Mantan Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Pemerintah Kota Surabaya itu juga harus bertanggung jawab untuk mengelola ratusan triliunan rupiah anggaran perlindungan sosial yang bersumber dari APBN, agar instrumen fiskal tersebut benar-benar akuntabel, transparan, efisien dan efektif.

5 wajah baru menteri baru kabinet maju adalah :

-Sandiaga Salahudin Uno akan mengisi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

-Budi Gunadi Sadiki yang sebelumnya Wakil Menteri BUMN ditunjuk memimpin Kementerian Kesehatan.

-Yaqut Cholil Quoumas, yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua Umum GP Ansor periode 2015-2020, diangkat sebagai Menteri Agama.

Baca Juga: Putri Gus Mus Deg-degan Sepupunya Diangkat Menjadi Menteri oleh Presiden Jokowi

-Wakil Menteri Pertahanan Wahyu Sakti Trenggono diangkat Jokowi untuk menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan.

-M. Lutfi, yang saat ini menjabat Duta Besar RI untuk Amerika Serikat, kembali ditunjuk untuk mengemban tugas sebagai Menteri Perdagangan.***

Halaman:

Editor: Encep Faiz

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah