Heboh, Wanita Kejang-kejang di dalam KRL hingga Buat Penumpang Lain Panik

- 9 Maret 2021, 20:58 WIB
Heboh, Wanita Kejang-kejang di dalam KRL hingga Buat Penumpang Lain Panik
Heboh, Wanita Kejang-kejang di dalam KRL hingga Buat Penumpang Lain Panik /Mantrasukabumi/undercover.id

 

MANTRA SUKABUMI - Media sosial kembali dihebohkan dengan beredarnya sebuah video yang menunjukan seorang perempuan tergeletak dan kejang-kejang dilantai gerbong Kereta Rel Listrik (KRL).

Informasi video tersebut terlihat dari unggahan akun instagram @undercover.id pada Selasa, 9 Maret 2021.

Kejadian wanita kejang-kejang di dalam gerbong kereta itu pun hingga membuat panik sejumlah penumpang lainnya.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Anggota DPR RI: DPC Demokrat Resah, Diancam Intel untuk Serahkan Nama Pengurus, Pro KLB jika Mau Aman

Diketahui, wanita kejang-kejang di dalam gerbong KRL tersebut terjadi di Stasiun Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Selasa, 9 Maret 2021.

"Zee Rezaldy : astagfirullah Gak sengaja di kereta liat org Tiba-tiba langsung begini, kejadian terjadi di stasiun tanah Abang," tulisnya, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari unggahan akun instagram @undercover.id pada Selasa, 9 Maret 2021.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh KRITIS, INFORMATIF, EDUKATIF (@undercover.id)

Dalam video berdurasi pendek itu terlihat wanita yang tengah kejang-kejang yang tergeletak dilantai gerbong kereta tersebut mengenakan baju warna putih dan celana buru.

Baca Juga: Ada 4 Janji Allah bagi Orang yang Laksanakan Sholat Tahajud, Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat

Tampak pula sejumlah penumpang lain menyaksikan, namun tidak ada yang berani untuk mendekatinya lantaran, khawatir terinfeksi Covid-19.

Namun, nereka pun langsung memanggil petugas untuk mengecek kondisi wanita yang kejang-kejang tersebut.

Menurut kabar, wanita itu pun langsung dibawa ke pos kesehatan stasiun dan kemudian mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Husada, Jakarta Pusat.

Unggahan itu pun sontak mendapat komentar dari netizen yang tak sedikit yang menyebut jika wanita tersebut mengalami epilepsi atau ayan bukan akibat virus Covid-19.

Baca Juga: Tanda Kiamat Sudah Dekat, Diantaranya Urusan Diserahkan kepada Bukan Ahlinya, Begini Penjelasan Haditsnya

"Ayan... Jangan sampai ni orang divonis Covid-19," ucap @fuad_astrajingga.

"Jangan dikaitkan dengan Corona ya kasian," sahut @sesep.yudi.g.

"Dulu ada pas lagi shalat tiba-tiba ada yang jatuh seperti itu, nama penyakitnya epilepsi," ujar @riizqi1.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah