Ferdinand Sebut jika Benar ini Pernyataan Dahnil Azhar pada HRS, Saya Sangat Hormat Padanya

- 17 April 2021, 21:15 WIB
Ferdinand Hutahaean minta Polri untuk tetap memproses secara hukum bagi pelaku penganiyayaan perawat RS Siloam meski sudah minta maaf.*
Ferdinand Hutahaean minta Polri untuk tetap memproses secara hukum bagi pelaku penganiyayaan perawat RS Siloam meski sudah minta maaf.* /Twitter.com/ @FerdinandHaean3

MANTRA SUKABUMI - Dahnil Anzar Simanjuntak menyebut bahwa ulama yang menyerukan kebenaran banyak sekali, dan yang memprovokasi bukanlah ulama.

Pernyataan Juru Bicara Kementerian Pertahanan ini sontak menuai kritikan dari berbagai kalangan, terutama dari para pendukung Habib Rizieq.

Lain halnya dengan pendukung Habib Rizieq, Politikus Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean mengomentari sejumlah tangkapan layar cuitan Juru Bicara Menteri Pertahanan, Dahnil Anzar Simajuntak Simanjuntak yang saat ini menempati trending nomor satu di Twitter.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: dr Lisa Amarta: Astagfirullah, Kalau Benar ini Pernyataan Dahnil Anzar, Sungguh Nista Anda

Ferdinand Hutahaean terlihat cukup terkejut mengetahui cuitan Dahnil Anzar Simanjuntak tersebut dan mempertanyakan apakah benar yang menulis cuitan tersebut adalah yang bersangkutan.

"Bang @Dahnilanzar serius ini komentar abang? Maaf saya nemu di time line," cuit Ferdinand Hutahaean, dikutip mantrasukabumi.com dari cuitan akun twiternya, Sabtu, 17 April 2021.

Ferdinand Hutahaean mengatakan, jika benar cuitan tersebut merupakan pernyataan Dahnil Anzar Simanjuntak, maka dia merasa hormat dengan pernyataan tersebut.

"Kalau ini betul, saya hormat dengan pernyataan ini, berani bersuara yang benar itu adalah ibadah. Sedangkan berani mencaci, memprovokasi itu adalah jahat dan dosa," kata Ferdinand Hutahaean.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x