Gus Nadir Sebut Kebijakan Pemerintah Inkonsisten, Mudik Dilarang Mall Boleh Buka

- 20 April 2021, 20:53 WIB
Dosen Fakultas Hukum Universitas Monash Australia, Nadirsyah Hosen (Gus Nadir)
Dosen Fakultas Hukum Universitas Monash Australia, Nadirsyah Hosen (Gus Nadir) /nadirhosen.net.

Jika alasannya demikian, Gus Nadir tegas mendukung kebijakan tersebut. Dengan catatan pemerintah juga harus konsisten dengan kebijakannya.

“Maka kami dukung larangan mudik untuk kesehatan masyarakat di masa pandemi. Tapi pemerintah juga harus konsisten dengan kebijakannya,” tegasnya.

Baca Juga: Joseph Paul Zhang: Buat Saya Repot Gereja yang Menentang Saya, Bukan Interpol

Dikatakan, yang seringkali terjadi bahwa kebijakan pemerintah seringkali tidak tegak lurus dan konsisten, khususnya dalam hal pencegahan penularan Covid-19. Gus Nadir pun mencontohkan inkonsistensi tersebut.

“Yang jadi masalah itu ya inkonsistensi. Pilkada serentak tetap jalan padahal ulama sudah minta ditunda. Kerumunan A dipidana, pesta pernikahan B malah dihadiri Presiden. Tarawih di masjid boleh, mall jalan terus, tapi mudik dilarang. Inkonsistensi ini yang bikin susah jelasin ke rakyat,” pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x