Marzuki Alie Minta Jokowi Turun Tangan Soal Ivermectin: Apa Benar BPOM Sudah Seperti Kerajaan?

- 3 Juli 2021, 06:12 WIB
Ilustrasi Ivermectin.
Ilustrasi Ivermectin. /Gavi, The Vaccine Alliance

MANTRA SUKABUMI - Mantan Ketua DPR RI Marzuki Alie angkat bicara terkait pemblokiran pabrik Ivermectin.

Marzuki Alie meminta agar Presiden Joko Widodo (Jokowi) turun tangan menangani hal tersebut.

Hal itu disampaikan Marzuki Alie melalui akun Twitter pribadinya pada Sabtu, 3 Juli 2021.

Baca Juga: Nora Alexandra Minta Netizen Tak Ganggu Dirinya Soal Jerinx SID: Aku Lagi Rawat Mamaku yang Sakit

Baca Juga: Heboh, Akui Salah Jerinx SID Akhirnya Minta Maaf, dr Tirta: Semoga Dia Tidak Sembarang Menuduh

"Bp Pres @jokowi apa benar @BPOM_RI ini sudah spt kerajaan, tdk mikir lagi rakyat yang susah dapat obat," tulis Marzuki Alie.

Marzuki Alie juga meminta Jokowi untuk mengeluarkan Perpu untuk mengingatkan BPOM agar jangan bertindak gegabah.

"Klo memang indikasinya sdh dikendalikan kartel, bila perlu keluarkan perpu utk membuat BPOM ini sadar diri, bhw negara sdh dalam keadaan darurat," lanjutnya.

Menurut Marzuki Alie, rakyat memiliki hak sehat dengan cara dan keyakinan mereka, termasuk jika memilih Ivermectin sebagai obat Covid-19.

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x