Dedi Mulyadi Angkat Bicara Soal Kerajaan Angling Dharma di Pandeglang: Selama Tidak Langgar Hukum Sah Saja

- 28 September 2021, 05:52 WIB
Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Dedi Mulyadi angkat bicara soal Angling Dharma
Wakil Ketua Komisi IV DPR RI, Dedi Mulyadi angkat bicara soal Angling Dharma /Karawangpost/Tangkap Layar YouTube @KANG DEDI MULYADI CHANNEL

MANTRA SUKABUMI - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Dedi Mulyadi angkat bicara terkait kerajaan Angling Dharma yang tengah ramai.

Dedi Mulyadi mengatakan Kerajaan Angling Dharma yang terletak di Pandeglang Banten itu sah-sah saja selama tidak melanggar hukum dan undang-undang.

Hal tersebut disampaikan Dedi Mulyadi dalam sebuah video yang diunggah di kanal Youtube miliknya pada Senin, 27 September 2021.

Baca Juga: Sempat Minta Dikawini Dedi Mulyadi, Nenek Ngaku Artis Ini Ternyata Pernah 3 Kali Kawin

Baca Juga: Gus Baha Angkat Bicara Soal Poligami: Kalau Mau Silahkan Jangan Bawa-bawa Sunnah Rasul

"Hari ini kan ramai tuh cerita tentang Kerajaan Angling Darma di Pandeglang ramai jadi kontroversi banyak orang yang bertanya sama saya kata Kang Dedi gimana sih," ujar Dedi Mulyadi.

Dedi Mulyadi lantas mengatakan jika cerita tentang Angling Dharma berarti cerita tentang sebuah kerajaan yang luar biasa membangun kemakmuran, sebab esensi dari kerajaan adalah membangun.

Dedi Mulyadi juga mengatakan jika seseorang mengaku sebagai raja hal itu tidak menjadi masalah, sebab tidak berkaitan dengan administrasi seperti sarjana.

"Terus kemudian kalau seorang mengaku raja boleh nggak? ya silakan saja orang aku apapun boleh kan yang tidak boleh tuh mengaku sarjana tapi tanpa sertifikat, sebab sarjana itu lahir dari perguruan tinggi harus kuliah harus ada bukti otentik dia kuliahnya harus ada sertifikatnya ijazahnya," beber Dedi Mulyadi.

Halaman:

Editor: Andriana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x