Sering Dianggap Sama, Begini Perbedaan antara Paskah dengan Peringatan Kenaikan Isa Almasih

- 25 Mei 2022, 22:00 WIB
Sering Dianggap Sama, Begini Perbedaan antara Paskah dengan Peringatan Kenaikan Isa Almasih
Sering Dianggap Sama, Begini Perbedaan antara Paskah dengan Peringatan Kenaikan Isa Almasih /119578/Unsplash

MANTRA SUKABUMI – Berikut simak perbedaan antara Paskah dengan Peringatan Kenaikan Isa Almasih

Sebagaimana diketahui, Peringatan Kenaikan Isa Almasih selalu diperingati setiap tanggal 26 Mei. Dan tahun ini hari Kenaikan Isa Almasih di peringati pada Kamis, 26 Mei 2022.

Adapun hari raya yang oleh umat Kristiani disebut perayaan Kenaikan Isa Almasih tersebut dirayakan 40 hari setelah momen kebangkitan Yesus Kristus tepatnya pada Paskah.

Baca Juga: 13 Kata-kata Ucapan Hari Raya Idul Fitri 2022 untuk Teman dan Bisa Buat Story WA, FB dan IG

Namun banyak yang mengira, jika Peringatan Kenaikan Isa Almasih sering dikaitkan dengan hari Paskah bahkan kerap dianggap sama oleh masyarakat awam di luar agama Kristen.

Padahal jelas terlihat ada perbedaan antara Peringatan Kenaikan Isa Almasih dengan hari Paskah. Apakah itu?

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Rabu, 26 Mei 2022, Umumnya Hari Kenaikan Isa Almasih atau disebut juga Kenaikan Yesus Kristus diperingati setelah 40 hari sesudah Paskah

Sementara Paskah adalah hari untuk merayakan hari kebangkitan Yesus Kristus dan merupakan perayaan yang terpenting karena memperingati peristiwa yang paling sakral dalam hidup Yesus.

Adapun baik Paskah maupun Kenaikan Isa Almasih masing-masing merayakan momen Alkitabiah yang berbeda.

Istilah Paskah merujuk pada momen kemenangan yang dirayakan baik dalam tradisi Yahudi maupun Kristen.

Paskah Yahudi merayakan momen kemenangan bangsa Israel yang diselamatkan dan dimerdekakan oleh Musa dari kekejaman Firaun yang berkuasa pada masa itu.

Sedangkan Paskah merayakan momen kemenangan atas kesengsaraan Yesus Kristus yang menderita dan mati di tiang salib kemudian bangkit pada hari yang ketiga.

Perayaan hari Paskah erat dengan simbol Yesus Kristus sebagai Anak Domba Paskah yang dikorbankan demi penebusan dosa umat manusia yang mengikutinya.

Sedangkan momen Kenaikan Isa Almasih merayakan peristiwa Alkitabiah berupa naiknya Yesus Kristus ke surga yang disaksikan oleh murid-muridnya di Yerusalem. Peristiwa itu dibarengi dengan perintah untuk memberitakan Injil ke seluruh bangsa di dunia.

Baca Juga: Diperingati Hari ini 15 April 2022, Berikut Ucapan Jumat Agung Wafat Isa Almasih Penuh Makna

Momen Paskah jatuh tiap hari Minggu, Paskah dua hari setelah perayaan Jumat Agung. Pemerintah Indonesia menetapkan hari Jumat Agung tersebut sebagai hari libur nasional yang merupakan rangkaian dari peristiwa Paskah Kristen tersebut.

Sedangkan untuk perayaan Kenaikan Isa Almasih jatuh pada hari Kamis yang dihitung dari kalender liturgi yakni 40 hari setelah bangkitnya Yesus Kristus.

Adapun makna dari Paskah itu sendiri bearti kemenangan Yesus Kristus atas sengsara dan kematiannya di tiang salib kemudian bangkit pada hari ketiga.

Makna tersebut dihayati oleh umat Kristiani sebagai adanya kemenangan setelah menempuh jerit payah dan kesengsaraan di hidup mereka.

Sementara peringatan kenaikan Isa Almasih dimaknai sebagai keselamatan melalui diri Yesus Kristus yang naik ke surga.

Bahwa Yesus Kristus berjanji akan menemani umatnya hingga akhir zaman di dalam keselamatan yang Ia janjikan dalam Kerajaan Surga.

Demikianlah penjelasan tentang perbedaan antara Paskah dengan Kenaikan Isa Almasih, semoga bermanfaat dan selamat Kenaikan Isa Almasih bagi seluruh pembaca umat kristiani.***

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah