Profil Tjahjo Kumolo Menpan RB yang Dinyatakan Meninggal Dunia Lengkap Rekam Jejak Politik

- 1 Juli 2022, 14:55 WIB
Kabar duka: Tjahjo Kumolo, Menteri PAN & RB meninggal dunia di usia 65 tahun pada 1 Juli 2022.
Kabar duka: Tjahjo Kumolo, Menteri PAN & RB meninggal dunia di usia 65 tahun pada 1 Juli 2022. /Instagram @tjahjo_kumolo

MANTRA SUKABUMI - Kabar duka datang dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia (Menpan RB), Tjahjo Kumolo.

Pasalnya, Menpan RB Tjahjo Kumolo dinyatakan meninggal dunia hari ini Jumat, 1 Juli 2022 di usia yang 65 tahun.

Kabar duka meninggalnya Tjahjo Kumolo dikonfirmasi oleh Wakil Ketua Komisi II DPR Junimart Girsang siang tadi.

Baca Juga: Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Agus Harimurti Yudhoyono: Jasanya bagi Negara Selalu Dikenang

Sempat dirawat insentif di Rumah Sakit Abdi Waluyo Jakarta, Tjahjo Kumolo akhirnya menghembuskan nafas terakhir karena mengalami sebuah infeksi, yang akhirnya menyebar ke paru-paru.

Saat ini jenazah Tjahjo Kumolo langsung dibawa ke rumah duka di Widya Chandra.

Dilansir mantrasukabumi.com dari laman thahjokumolo.id pada Jumat, 1 Januari 2022, H. Tjahjo Kumolo, S.H lahir pada tanggal 1 Desember 1957 di Surakarta, Jawa Tengah,

Semasa hidupnya, Tjahjo Kumolo adalah sosok politikus asal Indonesia yang pernah menjabat sebagai seorang Menpan RB Indonesia pada tanggal 23 Oktober 2019 sampai tanggal 1 Juli 2022 pada Kabinet Indonesia Maju.

Berikut profil lengkap dan karir Menpan RB Tjahjo Kumolo.

Halaman:

Editor: Mohammad Dzikri Mudzakir M

Sumber: TjahjoKumolo.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x