Mengejutkan! Dokter Persib Bandung Meyakini Kasus Covid-19 Omicron di Tubuh Tim, Begini Komentar Rafi Ghani

- 4 Februari 2022, 08:20 WIB
Mengejutkan! Dokter Persib Bandung Meyakini Kasus Covid-19 Omicron di Tubuh Tim, Begini Komentar Rafi Ghani
Mengejutkan! Dokter Persib Bandung Meyakini Kasus Covid-19 Omicron di Tubuh Tim, Begini Komentar Rafi Ghani /media official Persib

MANTRA SUKABUMI - Dokter Persib Bandung meyakini kasus Covid-19 Omicron di tubuh pemain Persib Bandung.

Dokter Rafi Ghani meyakini, sebanyak sembilan pemain Persib Bandung yang dinyatakan positif terpapar Covid-19.

Hal itu diberitakan sebelum pertandingan Persib Bandung melawan Persikabo 1973 pada 9 Januari 2022.

Baca Juga: Rafi Ghani Pastikan Waktu Karantina Pemain Sesuai Aturan Kemenkes, Tim Medis Persib Bandung Lakukan Hal ini

Setelah itu, kasus terus berkembang, jumlah pemain Persib yang terpapar bertambah.

Sehingga, laga pekan ke-22 Liga 1 antar Persib Bandung melawan PSM Makassar, Rabu, 2 Februari 2022 diputuskan ditunda.

Sebagaimana dilansir mantrasukabumi.com dari Simaung, bahwa Persib Bandung hanya menyisakan 13 pemain.

Kompetisi Liga 1 saat ini jadi sorotan Satgas Covid-19 Indonesia, bagaimana mutasi virus terus berkembang dengan paparan lebih cepat seperti ciri dari varian Omicron yang sudah pernah dibahas akhir-akhir ini.

Bukan hanya pemaim Persib yang sudah terpapar, sebelumnya laga Persipura Jayapura vs Madura United juga ditunda karena sebab yang sama.

Tim medis Persib sependapat dengan Satgas Covid-19 dari PT Liga Indonesia Baru (LIB), meyakini varian Omicron menjangkit beberapa kasus pemain yang terpapar.

Gejala yang timbul disebut tidak seperti varian lain yang sudah ada di Indonesia sebelumnya.

“Jadi saya pernah koordinasi sama Satgas PT Liga, jadi pernah sampel diperiksakan, memang Omicron, menurut PT Liga." kata tim Persib Bandung Rafi Ghani, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari Simaung.

Baca Juga: Bek Persib Bandung Dipanggil Shin Tae Yong, Beckham Putra Siap TC di Bali Jelang Piala AFF U 23 2022

"Tapi saya juga melihatnya sebagai (varian) Omicron, karena gejalanya tidak seperti varian lain,” lanjut Dokter Tim Persib Bandung.

Dokter tim Persib Bandung, Ia menyebutkan gejala yang timbul adalah nyeri di beberapa bagian badan, sakit kepada, dan nyeri tenggorokan.

Di samping itu, namun ada beberapa pula yang tak bergejala alias aman-aman saja.

“Ini gejala, sakit badan, sakit kepala, terus ada beberapa yang tenggorakan nyeri, pas di tes positif. Tapi itu terasa sehari dua hari, kesananya biasa saja,” papar Rafi.

Kendati demikian, Staf pelatih Persib berusaha menyesuaikan dengan kondisi darurat ini.

Pemain yang tidak terpapar bisa terus melakukan latihan sambil terus dilakukan tes antigen.

Baca Juga: Shin Tae Yong Panggil Pemain Persib Bandung! Ketum PSSI Sampaikan ini Jelang Timnas U-23 Debut di Piala AFF

Sementara itu, pemain yang dikarantina diberi tugas mandiri dengan latihan terbatas di kamar masing-masing.

“Pelatih sudah punya program khusus, yang latihan hari ini kan udah negatif karena paginya antigen." kata Rafi.

"Besok mau latihan di tes antigen lagi. Menurut saya pnanganan PT Liga juga sangat bagus sejauh ini,” terang Rafi.***

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah