Pernah Juara 14 Kali, Akankah Indonesia Pertahankan Gelar Juara di Ajang Piala Thomas Cup 2022?

- 14 Mei 2022, 06:15 WIB
Pernah Juara 14 Kali, Akankah Indonesia Pertahankan Gelar Juara di Ajang Piala Thomas Cup 2022?
Pernah Juara 14 Kali, Akankah Indonesia Pertahankan Gelar Juara di Ajang Piala Thomas Cup 2022? /BWF

MANTRA SUKABUMI - Indonesia kembali melaju ke babak final ajang Piala Thomas Cup 2022 setelah mengalahkan Jepang.

Indonesia yang berstatus sebagai juara bertahan harus berjuang keras pada bab semifinal Piala Thomas Cup 2022 hingga akhirnya berhasil menundukkan Jepang.

Selama Piala Thomas Cup digelar sejak tahun 1949 silam, Indonesia telah meraih 14 kali sebagai juara dan merupakan negara terbanyak peraih juara.

Baca Juga: Indonesia Siap Hadapi India di Final Piala Thomas Cup 2022, Berikut Rangking BWF Pemain Tim Merah Putih

Terakhir Indonesia menjadi jawara di ajang Piala Thomas Cup pada tahun 2020 lalu setelah mengalahkan China dengan skor 3-0 di partai final di Aarhus, Denmark.

Kini Indonesia kembali masuk babak final dan akan menghadapi India yang secara mengejutkan berhasil mengalahkan Denmark di babak semifinal dengan skor tipis 3-2.

Kejuaraan Piala Thomas Cup sendiri pertama kali digelar pada tahun 1949 yang diikuti oleh 10 negara.

Negara pertama yang ikut pertandingan Piala Thomas adalah Kanada, Denmark, Inggris, Prancis, Irlandia, Bosnia, Amerika Serikat, India, Malaya, dan Swedia.

Malaysia menjadi negara pertama peraih juara pada gelaran Piala Thomas setelah mengalahkan Tim Thomas Denmark di partai Final dengan skor 8-1.

Halaman:

Editor: Nahrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x