Tagar Tak Ada Sepakbola yang Seharga Nyawa Manusia Bergema Usai Persib Bandung Menang

- 18 Juni 2022, 06:35 WIB
Tagar Tak Ada Sepakbola yang Seharga Nyawa Manusia Bergema Usai Persib Bandung Menang.
Tagar Tak Ada Sepakbola yang Seharga Nyawa Manusia Bergema Usai Persib Bandung Menang. /*/Instagram @persib

MANTRA SUKABUMI - Kemenangan Persib Bandung atas Persebaya Surabaya di Piala Presiden 2022 sekaligus menjadi kesedihan.

Pasalnya, dua orang penonton dikabarkan meninggal dunia usai insiden berdesak-desakan saat memasuki Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Karena itulah tagar Tak Ada Sepakbola yang Seharga Nyawa Manusia menjadi trending topik di media sosial khususnya Twitter.

Baca Juga: UPDATE Klasemen Grup C Piala Presiden 2022 Pasca Persib Bandung Gilas Persebaya Surabaya dengan Skor 3-1

Berbagai postingan dengan tagline Bobotoh Berduka berseliweran di Twitter sejak malam hingga pagi ini.

Insiden tersebut dimulai aksi tidak terpuji dari oknum Bobotoh yang tidak bisa masuk ke Stadion dengan memecahkan pintu kaca menuju tribun VVIP.

Tagar Bobotoh Berduka salah satunya terlihat dari postingan akun Twitter ALIANSI SUPPORTER SURABAYA yang menulis

"TURUT BERDUKA CITA ATAS MENINGGALNYA SUPPORTER BOBOTOH. Semoga Alm di terima di sisinya dan diampuni dosa-dosanya. "Tidak Ada Sepakbola Yang Seharga Nyawa Manusia"
#BobotohBerduka," tulisnya.

Sementara itu, akun Twitter Monkey D. Marco! menceritakan insiden yang terjadi di depan matanya.

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x