Borneo FC Sukses Juara Grup B Piala Presiden 2022, Milomir Seslija: Tak Sabar Lawan PSM Makassar

- 29 Juni 2022, 15:55 WIB
Borneo FC Samarinda pastikan lolos ke perempatfinal sebagai juara Grup B Piala Presiden 2022.
Borneo FC Samarinda pastikan lolos ke perempatfinal sebagai juara Grup B Piala Presiden 2022. /Instagram/@borneofc.id/

MANTRA SUKABUMI - Borneo FC berhasil melalap Rans Nusantara FC dengan skor 3-0 di pertandingan kemarin, 28 Juni 2022.

Dengan hasil ini, Borneo FC kunci gelar juara grup B Piala Presiden 2022 dan memastikan diri ke babak berikutnya.

Sang pelatih skuad Pesut Etam, Milomir Seslija mengaku tak sabar melawan PSM Makassar.

Baca Juga: Bertemu di Perempat Final Piala Presiden 2022 inilah Head to Head Persib Bandung vs PSS Sleman

Meski peniliannya pada PSM Makassar, Kekuatan Wiljan Plum dan kawan-kawan kini sudah berbeda.

Namun, Milo lebih percaya pada materi pemain yang dimilikinya di laga tanding nanti melawan PSM Makassar.

"Kekuatan PSM jauh berbeda sekarang. Tapi saya percaya dengan materi tim kami. Kami harus terus konsisten untuk melangkah jauh," tegasnya, dikutip mantrasukabumi.com dari laman resmi Piala Presiden 2022 pada Rabu, 29 Juni 2022.

Di laga kemarin lalu, Milo mengaku puas atas permainan yang ditampilkan anak asuhnya itu.

"Sekali lagi, pertandingan yang berat. Kami punya banyak peluang namun tidak ada gol di babak pertama. Setelah rotasi baru membuahkan hasil," kata Milo.

Halaman:

Editor: Mohammad Dzikri Mudzakir M

Sumber: pialapresiden.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x