Rekap dan Jadwal Denmark Open 2022: Setelah The Daddies Lolos, Waktunya The Minions Tampil Unjuk Gigi

- 19 Oktober 2022, 13:31 WIB
Saksikan siaran langsung pertandingan turnamen bulu tangkis Denmark Open 2022 live streaming di TV online dan live di iNews TV.
Saksikan siaran langsung pertandingan turnamen bulu tangkis Denmark Open 2022 live streaming di TV online dan live di iNews TV. /*/Instagram.com/@badminton.ina

Pasalnya Apriyani/Fadia meski baru dipasangkan awal tahun lalu sudah mengoleksi dua gelar BWF World Tour yaitu Malaysia Open 2022 dan Singapore Open 2022.

Dari sektor ganda putri ada wakil lainnya yang akan turun bertanding yaitu Febriana Dwipuji/Amalia Cahya Pratiwi.

Baca Juga: Anthony Ginting Hadapi Wakil India, The Minions Jumpa Wakil Jepang, Ini Jadwal Denmark Open 2022 Hari Ini

Pasangan yang kerap disapa Ana/Tiwi tersebut akan dihadang wakil yang tanggung pada babak pertama Denmark Open 2022.

Ana/Tiwi harus bersua dengan wakil Korea Selatan, Kim So Yeong/Kong Hee Yong.

Lalu disektor ganda putra ada tiga wakil Indonesia yang akan berjuang untuk lolos ke babak kedua hari ini.

Wakil pertama pertama yang akan tampil adalah pasangan berjuluk The Minions, Marcus/Kevin yang akan bersua dengan wakil Jepang, Akira Koga/Taichi Saito.

Lalu ada pasangan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang akan berhadapan dengan wakil dari Denmark sekaligus unggulan keenam dalam turnamen kali ini, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.

Sementara itu Fikri/Bagas akan bertanding melawan wakil Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee.

Pertandingan ini akan berjalan sangat seru pasalnya Man/Tee merupakan anak asuh dari Rexy Mainaky yang merupakan orang Indonesia asli.

Halaman:

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah