Rekap Indonesia Masters 2023: Kento Momota Tersingkir, Anthony Ginting dan Gregoria Lolos ke 16 Besar

- 26 Januari 2023, 07:19 WIB
Rekap Indonesia Masters 2023: Kento Momota Tersingkir, Anthony Ginting dan Gregoria Lolos ke 16 Besar
Rekap Indonesia Masters 2023: Kento Momota Tersingkir, Anthony Ginting dan Gregoria Lolos ke 16 Besar /Mantra Sukabumi /

MANTRA SUKABUMI - Tunggal putra Jepang Kento Momota terpaksa harus tersingkir di babak 32 besar hari kedua Indonesia Masters 2023.

Bermain di Istora Senayan Jakarta Rabu, 25 Januari 2023, Kento Momota tersingkir dari Indonesia Masters 2023 usai dikalahkan wakil China, Shi Yu Qi dengan skor 21-18 dan 21-7.

Sementara itu, beberapa wakil tuan rumah berhasil melenggang ke babak 16 besar Indonesia Masters 2023, seperti Tunggal putra Anthony Ginting dan Georgia Mariska Tunjung.

Baca Juga: LIVE SCORE HASIL AKHIR Manchester United vs Nottingham Hari Ini, Skor Sementara 0-0: Cek Selengkapnya Disini

Berikut rekap babak 32 besar hari kedua Indonesia Masters 2023 yang telah dirangkum tim mantrasukabumi dari jalannya pertandingan kemarin.

Anthony Ginting berhasil maju ke 16 besar berkat unggul atas wakil Hong Kong yaitu Lee Cheuk Yiu dengan skor akhir 21-10, 21-12.

Sementara Jonatan Christie berhasil mengalahkan wakil Irlandia, Nhat Nguyen dengan skor 21 – 23, 21 – 11 dan 21 – 6.

Tunggal putra lainnya, Shesar Hiren Rhustavito pun sukses kalahkan wakil India, Kidambi Srikanth dalam dua gim 21 – 10, 21 – 22.

Sementara Chico Aura Dwi Wardoyo sukses melaju ke 16 besar Indonesia Masters 2023 setelah menghadapi lawan berat Priyanshu Rajawat dengan perolehan poin 18-21, 21-18, 21-18.

Halaman:

Editor: Ade Saepul Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x