Setelah Kemenangan Oliveira di GP Styria, KTM Malah Kehilangan Hak Konsesi 

- 24 Agustus 2020, 06:45 WIB
Miguel Olivier melenggang bebas mendahului Espargaro dan Jack Miller di Red Bull Ring MotoGP Styria 2020/Sumber: MotoGP
Miguel Olivier melenggang bebas mendahului Espargaro dan Jack Miller di Red Bull Ring MotoGP Styria 2020/Sumber: MotoGP /

 

MANTRA SUKABUMI - Setelah meraih kemenangan keduanya musim ini lewat Miguel Oliveira yang menjuarai Grand Prix Styria di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu. KTM malah kehilangan hak konsesi mereka di MotoGP.

Keempat pebalap MotoGP mereka tidak diperbolehkan menjalani tes kapan pun mereka mau, kecuali hanya di hari-hari tes ofisial.Itu berarti KTM akan kehilangan hak mereka untuk melakukan tes secara tidak terbatas, sebagai dikutip mantrasukabumi.com dari Laman MotoGP.

Sementara itu, test rider Dani Pedrosa juga tidak diizinkan menjalani tes di sirkuit tuan rumah grand prix manapun musim depan, namun KTM dari sekarang diizinkan memilih hanya tiga sirkuit yang bakal digunakan oleh pebalap uji mereka.

Baca Juga: TikTok, Facebook, dan Netflix Harus Bayar Pajak Ke Negara Mulai 1 September 2020

Namun apa kalian atau apa artinya kehilangan konsesi bagi KTM?

Konsesi diberikan kepada setiap pabrikan yang bergabung dengan MotoGP sejak 2013 dan untuk mereka yang belum pernah meraih kemenangan selama periode tersebut.

Tim pemegang konsesi memiliki kesempatan untuk melakukan tes di trek manapun yang mereka pilih, juga memiliki enam wildcard sepanjang musim.

Baca Juga: Luar Biasa, Berkat Gol Tunggal Coman Kontra PSG, Bayern Raih Juara Liga Champions

Untuk menjaga konsesinya, pabrikan tidak boleh meraih skor lebih dari enam poin konsesi selama periode dua tahun. Jika batas itu tidak dilewati dalam dua tahun maka poin mereka akan kembali nol.

Halaman:

Editor: Emis Suhendi

Sumber: MotoGP


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x