Fantastis, 5 Sepeda Motor Klasik Termahal di Dunia, Salah Satunya Dibandrol Harga Rp8,2 Miliar

- 26 Agustus 2020, 15:36 WIB
Ilustrasi sepeda motor
Ilustrasi sepeda motor /PIXABAY/zwodra


MANTRA SUKABUMI - Bukan hanya mobil, sepeda motor lawas pun selalu jadi incaran para kolektor.

Harga tak jadi masalah, selama bisa memenuhi kepuasan dan gaya hidup pemiliknya.

Berikut 5 sepeda motor klasik termahal di dunia yang telah dikutip mantrasukabumi.com dari laman sumber The Richest, diantaranya:

Baca Juga: Helm Carbon Graphic Produk Nasional, RSV Series yang Trendi dengan Harga Terjangkau

Baca Juga: Duduki Tingkat Tertinggi Kecelakaan, 6 Tips Aman dan Nyaman Berkendarara Sepeda Motor di Jalan Raya

1. AJS E95 Porcupine (1954): Rp 8,2 Miliar

Dan, inilah sepeda motor klasik paling mahal di dunia yang berhasil dijual di pelelangan.
Setidaknya ada dua alasan untuk itu;

Pertama, AJS E95 Porcupine sukses membawa Inggris memenangkan kejuaraan Grand Prix yang pertama.

Kedua, sepeda motor ini memang terbilang paling langka di dunia karena hanya diproduksi 4 unit.

2. Winchester (1910): Rp 7,04 Miliar

Winchester lebih dikenal sebagai perusahaan industri senjata, dan hanya sedikit orang Amerika yang tahu jika mereka juga memproduksi sepeda motor.

Pasalnya, motor-motor Winchester sangat mahal, sehingga sulit laku.

Belakangan, tidak ada yang mengira dalam sebuah pelelangan harga sepeda motor ini mampu menembus Rp 7,04 miliar.

Baca Juga: Viral, Mobil Xpander Mingil Ini Harganya Lebih Murah dari Motor Yamaha TMAX DX, Ini Faktanya

3. Cyclone Board Track Racer (1915): Rp 6,31 Miliar

Tahun 1910 hingga awal 1920 adalah saat-saat dimana perusahaan sepeda motor berlomba-lomba memproduksi motor balap.

Menggunakan mesin pertama yang memiliki ruang pembakaran hemispherical, Cyclone Board Track Racer hanya diproduksi 12 unit.

4. BMW RS 255 Compressor (1939): Rp 5,83 Miliar

Memiliki mesin supercharger 1939 asli dan dipasang pada chassis 1951, sepeda motor ini merupakan eksperimen pertama untuk menempatkan mesin supercharger ke dalam motor balap.

Baca Juga: Secara Fisiologis Rambut Tebal Akan Tumbuh pada Wanita Hamil, Perlukah Dicukur ? Simak Penjelasannya

5. Brough Superior SS-80 “Old Bill” (1922 ): Rp 5,7 Miliar

“Old Bill” – begitu julukannya – merupakan sepeda motor pertama yang menyelesaikan satu lap trek dengan kecepatan lebih dari 100 mil per jam.

“Old Bill” juga pernah memenangkan lebih dari 50 balapan sepanjang tahun 1922.

Brough Superior ciptaan George Brough (yang dianggap sebagai salah satu inovator sepeda motor terbaik dunia) ini akhirnya dilelang pada tahun 2012 dengan harga senilai Rp5,7 miliar yang diselenggarakan perusahaan lelang H&H.**

Editor: Emis Suhendi

Sumber: The Richest


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah