Prediksi Soal PAS dan Kunci Jawaban Pelajaran IPA Kelas 7 SMP MTs Semester 1 Tahun 2021

7 Desember 2021, 08:05 WIB
Prediksi Soal PAS dan Kunci Jawaban Pelajaran IPA Kelas 7 SMP MTs Semester 1 Tahun 2021 /Pixabay.com/@moinzon

 

MANTRA SUKABUMI - Berikut ini prediksi soal PAS dan kunci jawaban pelajaran IPA kelas 7 SMP / MTs semester 1 tahun 2021.

Soal PAS dan kunci jawaban pelajaran IPA terdiri dari beberapa soal pilihan ganda untuk kelas 7 SMP / MTs semester 1 tahun 2021.

Soal PAS dan kunci jawaban pelajaran IPA untuk kelas 7 SMP / MTs semester 1 ini sudah disesuaikan dengan standar kurikulum 2013.

Baca Juga: Prediksi Soal PAS dan Kunci Jawaban Pelajaran IPA Kelas 8 SMP MTs Semester 1 Tahun 2021 Part 1

Soal PAS dan kunci jawaban ini dapat dijadikan referensi bagi siswa dan guru dalam pelaksanaan PAS kelas 7 SMP / MTs semester 1.

Dilansir mantrasukabumi.com dari Lulusan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Nani Supartini S.Pd, berikut soal dan kunci jawabannya.

1. Untuk mendapatkan cahaya yang terang pada mikroskop , maka perlu pengaturan pada bagian ....
A. lensa okuler dan lensa objektif
B. pemutar kasar dan pemutar halus
C. diafragma dan cermin pemantul
D. pemutar kasar dan lensa objektif

2. Bakteri escherichia coli yang membantu proses pencernaan dan pembentukan vitamin K dalam usus manusia termasuk kingdom ....
A. monera
B. fungi
C. plantae
D. protista

3. Kelompok yang merupakan tumbuhan berbiji adalah ....
A. Lumut
B. Paku
C. Gymnospermae
D. Jamur

4. Pernyataan yang paling tepat mengenai unsur adalah….
A. zat tunggal yang tidak dapat di uraikan menjadi zat yang lebih sederhana
B. zat tunggal yang tidak dapat bercampur dengan zat lain
C. zat tunggal yang sudah tidak dapat dibagi lagi
D. zat tunggal yang tidak dapat bersenyawa dengan zat tunggal lain

5. Di bawah ini yang merupakan molekul unsur adalah .…
A. O2
B. H2O
C. HCl
D. NaCl

6. Garam dapur (NaCl) merupakan senyawa yang tersusun oleh unsur-unsur ….
A. Hidrogen + Oksigen
B. Natrium + Klorin
C. Karbon + Hidrogen
D. Nitrogen + Oksigen

7. Perhatikan data berikut ini!
1) Air sungai
2) Air teh susu
3) Larutan garam
4) Udara
5) Kopi
Zat di atas yang merupakan campuran homogen adalah ….
A. 1, 2, 3
B. 1, 3, 5
C. 1, 4, 5
D. 2, 3, 4

8. Diketahui beberapa sifat larutan sebagai berikut :
1) rasanya agak pahit
2) dapat menimbulkan korosi
3) terasa licin di kulit
4) dapat mengubah warna kertas lakmus merah menjadi biru
5) mempunyai pH < 7
Yang merupakan sifat larutan basa adalah ....
A. (1), (3), dan (4)
B. (2), (4), dan (5)
C. (3), (4), dan (5)
D. (1), (2), dan (3)

9. Prinsip kerja pemisahan campuran dengan cara destilasi didasarkan pada ....
A. perbedaan titik didih dari zat cair yang bercampur
B. perbedaan ukuran partikel zat-zat yang bercampur
C. perbedaan kecepatan merambat antara partikel-partikel yang bercampur
D. campuran zat yang memiliki satu zat yang dapat menyublim

10. Perhatikan contoh perubahan materi berikut:
1) Es mencair menjadi basi
2) gula dilarutkan dalam air
3) beras ketan menjadi tape
4) makanan berubah
5) besi berkarat
Contoh di atas yang termasuk perubahan kimia adalah ….
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 3, 4, dan 5

Baca Juga: Latihan Soal PAS UAS IPA Kelas 8 SMP MTs Semester 1 2021 Kurikulum 2013 Disertai Kunci Jawaban

Kunci jawab soal PAS pelajaran IPA kelas 7 SMP / MTs semester 1

1. C
2. A
3. C
4. A
5. A
6. B
7. B
8. A
9. A
10. D

Demikian prediksi soal PAS dan kunci jawaban pelajaran IPA untuk kelas 7 SMP / MTs semester 1 tahun 2021.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan membantu adik-adik dalam memahami pelajaran IPA khususnya untuk kelas 7 SMP / MTs.

Disclaimer: Soal dan jawaban di atas hanyalah sebagai panduan untuk belajar menghadapi PAS pelajaran kelas 7 tingkat SMP / MTs.***

Editor: Encep Faiz

Tags

Terkini

Terpopuler