Mengenal Orientasi Mahasiswa PPG Dalam Jabatan 2022, Apa Saja yang Harus Dipersiapkan? Simak Hanya di Sini

6 Juli 2022, 13:40 WIB
Ditjen GTK Kemendikbud Ristek resmi mengumumkan hasil seleksi akademik PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 tak menjamin akan dapat sertifikat /*/mantrasukabumi.com/Instagram @ppgkemendikbud

MANTRA SUKABUMI - PPG Dalam Jabatan 2022 telah memasuki tahap konfirmasi kesediaan menjadi calon mahasiswa di perguruan tinggi penyelenggara.

Perlu diketahui bahwa yang sudah bisa melakukan tahap konfirmasi kesediaan menjadi calon mahasiswa PPG Dalam Jabatan 2022 adalah yang lulus pretest akademik.

Melihat dari tahapannya mulai dari konfirmasi kesediaan hingga pelaksanaan PPG Dalam Jabatan 2022 kategori I yang biasanya berlangsung selama 3 bulan.

Baca Juga: Mulai Hari Ini Pemanggilan Penempatan PPG Dalam Jabatan 2022, Cek Akun SIMPKB, Segera Konfirmasi Kesediaan

Dari semua tahapan, ada yang namanya Orientasi Mahasiswa PPG Dalam Jabatan 2022.

Apa itu Orientasi Mahasiswa PPG Dalam Jabatan 2022?

Orientasi Mahasiswa PPG Dalam Jabatan 2022 adalah pembekalan yang harus diikuti oleh peserta bersifat wajib tidak boleh ditinggalkan.

Lalu apa saja yang harus dipersiapkan pada tahap Orientasi Mahasiswa PPG Dalam Jabatan 2022?

Semua ketentuan yang berlaku dari perguruan tinggi penyelenggara wajib harus diikuti mulai dari pakaian yang harus digunakan misal untuk pria atasan putih, celana panjang dan berdasi.

Sedangkan untuk wanita menggunakan atasan putih, celana atau rok hitam, menggunakan jilbab hitam (bagi yang berjilbab).

Saat peer teaching menggunakan batik atau menyesuaikan seragam mengajar pada hari tersebut.

Wajib menggunakan laptop/PC dan menyalakan webcam dan mute saat kegiatan berlangsung. (situasi ini dilakukan apabila kegiatan dilakukan secara daring/online).

Jika orientasi mahasiswa dilakukan secara offline maka harus datang langsung di perguruan tinggi penyelenggara atau LPTK pilihan anda masing-masing.

Baca Juga: Buruan Buka SIMPKB dan Lakukan Konfirmasi Kesediaan PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 kategori 1 Bagi yang Lulus

Begitulah gambaran Orientasi Mahasiswa PPG Dalam Jabatan 2022 yang wajib dipahami mulai dari sekarang.

Semua informasi mengenai tahap orientasi akan selalu di informasikan di laman LPTK atau perguruan tinggi penyelenggara yang kalian ikuti atau pilih.

Semua informasinya sangat lengkap dari mulainya kegiatan sampai aturan ketentuan yang wajib diikuti oleh peserta Orientasi Mahasiswa PPG Dalam Jabatan 2022.

Dilansir mantrasukabumi.com dari edaran surat resmi Ditjen GTK nomor 1541/B2/GT.00.03/2022 pada Rabu, 6 Juli 2022. mengenai Konfirmasi Kesediaan Calon Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG) Dalam Jabatan Tahun 2022 Kategori I.

Berikut ini jadwal lengkap pelaksanaan PPG Dalam Jabatan 2022

1. Konfirmasi Kesediaan : 6-10 Juli 2022

2. Penetapan Peserta : 12 Juli

3. Lapor Diri : 13-15 Juli 2022

4. Pembelajaran Mandiri : 6-15 Juli 2022

5. Orientasi Mahasiswa : 18 Juli 2022

6. Pelaksanaan PPG Dalam Jabatan 2022 : 19 Juli - 29 September 2022

Surat edaran resmi bisa di unduh pada link dibawah ini:

Link Surat Edaran Resmi : KLIK DI SINI 

Keterangan:

Dapat disesuaikan dengan jadwal di LPTK masing-masing dan jadwal selengkapnya akan diinformasikan kemudian.***

Editor: Mohammad Dzikri Mudzakir M

Tags

Terkini

Terpopuler