SOAL USP Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA MA SMK Semester 2 Tahun 2023, Full Kunci Jawaban Pilihan Ganda

29 Maret 2023, 06:00 WIB
SOAL USP Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA MA SMK Semester 2 Tahun 2023, Full Kunci Jawaban Pilihan Ganda /*/mantrasukabumi.com/PIXABAY/ @Kidaha

MANTRA SUKABUMI - Bocoran pembahasan kunci jawaban soal Ujian Satuan Pendidikan (USP) mata pelajaran Bahasa Indonesia untuk kelas 12 tahun 2023.

Saat ini, kelas 12 SMA MA SMK harus menempuh USP setelah Ujian Nasional dihapuskan oleh pemerintah.

Meski begitu, kelas 12 SMA MA SMK tak perlu khawatir untuk menempuh USP, ada beberapa soal Bahasa Indonesia yang bisa dipelajari.

Baca Juga: Kisi-kisi Soal dan Kunci Jawaban UM Ujian Madrasah SKI Kelas 12 MA Semester 2, Contoh Soal Pilihan Ganda 2023

Mudahnya, soal USP kelas 12 SMA MA SMK ini sudah mencakup kunci jawaban pilihan ganda. hal imi bertujuan untuk mempermudah ujian semester 2 tahun 2023.

Diketahui bahwa, soal Bahsa Indonesia siswa kelas 12 SMA MA SMK yang diujikan berdasarkan materi yang sudah disampaikan dalam proses pembelajaran sebelumnya.

Berikut soal USP Mata Pelajaran Bahasa Indonesia untuk Siswa kelas 12 SMA MA SMK standar terbaru tahun 2023.

1. Cermati kutipan drama berikut!
Copet …copet. (ada suara teriakan yang tiba-tiba terdengar)
Polisi: Hei ..... berhenti kamu! Door!! (terdengar suara letusan)
Pencopet: Ampun Pak….. Ampun Pak…..
Penumpang angkot: Periksa kantongnya….Periksa Pak….. Hajar saja dia.
Pencopet: Ampun pak…. Ampuun…. saya mencopet karena anak saya sakit parah.
Polisi: Ayo…..Sekarang ikut saya ke kantor Polisi….

. Konflik terjadi pada kutipan drama tersebut adalah .....
A. seorang pencopet dibawa ke kantor polisi
B. seorang mencopet karena butuh uang
C. seorang pencopet yang dikejar polisi
D. seseorang mencopet disebabkan karena anaknya sakit
E. seorang pencopet ditangkap dan diamankan ke pos polisi

Jawaban: D
pembahasan:
Konflik adalah sesuatu yang dramatik sehingga mengacu pada perseteruan antara dua kekuatan dan menyiratkan adanya aksi balasan di dalamnya.

2. Termasuk dalam teks yang mengangkat cerita berkaitan dengan orang penting menurut kejadian nyata yang dikemas menjadi lucu dan sangat mengesankan dengan tujuan untuk memberikan kritik. Berdasarkan pernyataan diatas merupakan pengertian teks apa?
A. Cerita lucu
B. Humor
C. Narasi
D. Komedi
E. Anekdot

Jawaban: E
pembahasan:
Cerita lucu adalah cerita yang dapat membuat orang tertawa.
Humor adalah sikap yang membuat orang lain gembira.
Narasi adalah teks yang menceritakan serangkaian peristiwa secara berurutan dapat berwujud fiksi (imajinasi) ataupun nonfiksi.
Komedi adalah karya yang lucu dan bertujuan untuk menghibur atau memberikan hiburan.
Arti anekdot sesuai penjelasan soal.

3. Tulisan yang berisi dengan tanggapan media atas suatu kejadian atau peristiwa disebut.....
A. rubrik
B. kolom
C. esai
D. tajuk rencana
E. jurnal

Jawaban: D
pembahasan:
Tajuk rencana adalah sebuah artikel pokok di dalam surat kabar berisi pandangan redaksi atas peristiwa yang marak diperbincangkan saat surat kabar diterbitkan.

soal USP Mata Pelajaran Bahasa Indonesia untuk Siswa kelas 12 Standar Terbaru

4. Bacalah teks di bawah ini dengan teliti!
(1) terjadinya gejolak pelemahan perekonomian secara global di sepanjang tahun 2015 membuat perekonomian Indonesia terganggu. (2) akibatnya, target pertumbuhan ekonomi tidak dapat dicapai. (3) dalam periode waktu 2005-2013, perekonomian Indonesia bisa dibilang cukup stabil dan mengalami pertumbuhan. (4) pelemahan perekonomian di tahun 2015 adalah imbas dari tidak tepatnya pengambilan kebijakan yang dilakukan pemerintah dalam menjaga stabilitas perekonomian berdampak langsung pada penurunan daya beli masyarakat.

Terdapat kalimat tidak koheren dijumpai dalam paragraf di atas yang ditunjukkan oleh nomor…..
A. (3)
B. (4)
C. (1)
D. (2)
E. (5)

Jawaban: A
pembahasan:
Kalimat yang tidak koheren maksudnya adalah kalimat yang tidak padu dengan kalimat-kalimat lain yang ada dalam satu paragraf.

Baca Juga: SOAL USP PKN Kelas 12 SMA MA SMK Semester 2, Lengkap Prediksi Kunci Jawaban Pilihan Ganda Tahun 2023

5. Cermatilah kalimat-kalimat petunjuk berikut.

(1) Taruh kentang di atas loyang kemudian oles dengan minyak zaitun jangan lupa taburi dengan garam kasar selanjutnya panggang selama kurang lebih 30 menit.
(2) Masukkan kembali ke dalam oven kemudian anggang lagi selama 10 menit dengan suhu yang sama.
(3) Iris kentang gunakan pisau tajam namun potongan jangan sampai terputus.
(4) Alasi Loyang menggunakan aluminium foil kemudian panaskan oven 200 derajat celcius.
(5) Keluarkan kentang dari dalam oven kemudian isi tiap irisan dengan keju yang telah dipotong-potong.
(6) Keluarkan kentang dari oven saat keju meleleh segera taburkan cincangan daging asap, sour cream, dan irisan daun bawang.

Urutan kalimat diatas yang merupakan teks prosedur tepat adalah ....
A. (2)-(1)-(4)-(5)-(6)-(3)
B. (4)-(3)-(1)-(5)-(2)-(6)
C. (4)-(3)-(5)-(1)-(6)-(2)
D. (3)-(2)-(4)-(1)-(5)-(6)
E. (2)-(1)-(5)-(3)-(4)-(6)

Jawaban: B
pembahasan:
Teks prosedur adalah teks yang menjelaskan secara terperinci langkah-langkah pembuatan sesuatu lengkap dengan urutan dan tujuan yang jelas.

6. Wabah merokok yang telah meluas dapat diatasi dengan berbagai strategi. Bank Dunia memberikan saran untuk membuat strategi pembatasan rokok disesuaikan dengan kebutuhan untuk masing-masing negara.
Pembatasan rokok ini disarankan dalam bentuk meningkatkan pajak, menerbitkan dan menyebarluaskan hasil-hasil penelitian tentang dampak merokok terhadap kesehatan, , membatasi orang merokok di tempat kerja dan berbagai tempat umum, menambah label peringatan merokok yang mencolok, membuat larangan iklan dan promosi rokok secara menyeluruhmemperluas akses untuk terapi penghentian merokok lainnya.

Ide pokok paragraf tersebut adalah .....
A. Saran membatasi strategi merokok
B. Wabah merokok yang merajalela
C. Strategi mengatasi wabah merokok
D. Cara penghentian merokok
E. Penelitian tentang dampak merokok

Jawaban: C
pembahasan: Isi dari paragraf tersebut lebih tepat pada strategi mengatasi wabah rokok.

7. Cermati puisi berikut!
Diponegoro
Di masa pembangunan ini
Tuan hidup kembali
Dan bara kagum menjadi api
Di depan sekali tuan menanti
Tak gentar lawan banyaknya
Seratus kali
Pedang di kanan, keris di kiri
.....
Tak bisa mati
Karya: Chairil Anwar

Kata yang memiliki arti kias sesuai untuk melengkapi puisi di atas ialah ...
A. Mengikat kepala
B. Berselempang semangat
C. Membawa senjata
D. Menyerang musuh
E. Menyelempangkan kain

Jawaban: B
pembahasan:
Dalam puisi karya Chairil Anwar telah jelas setelah baris Pedang di kanan, keris di kiri maka baris berikutnya adalah berselempang semangat.

8. Perhatikan paragraf berikut!
(1) Akhir tahun 1960-an beberapa ahli Bahasa Indonesia mengungkapkan pendapatnya bahwa Bahasa Indonesia saat itu sudah kacau-balau sehingga diperlukan adanya pembakuan bahasa. (2) Menurut mereka, harus ada pembakuan ejaan yang dilakukan terlebih dahulu. (3) Kata mereka, Ejaan Republik saat era revolusi yang diumumkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Mr. Suwandi sudah tidak ditaati. (4) Mengingat hal tersebut harus tetap dipertahankan. (5) Perlu adanya penyusunan ejaan baru lebih relevan dengan keadaan dan kebutuhan Bahasa Indonesia saat ini.
Termasuk inti kalimat dalam paragraf di atas ada pada nomor ….
A. (5)
B. (3)
C. (2)
D. (4)
E. (1)

Jawaban: B
pembahasan: Kalimat di nomor 3 menjelaskan latar belakang dan tujuan dari seluruh isi teks.

9. Teliti kutipan teks berikut!
Tidur adalah salah satu cara untuk menjaga tubuh tetap sehat. Setiap orang umumnya tidur 8 jam per malam, maka dapat dipastikan akan lebih sehat jika dibandingkan dengan yang sering bangun sepanjang malam. Tidur yang baik membuat tubuh mampu memulihkan sistem imun. Saat tidur pulas di malam hari, kadar melatonik meningkat dan bekerja memperbaiki imunitas.
Isi tersirat pada paragraf tersebut yang tepat adalah ….

A. Tidur yang cukup sebaiknya dilakukan kurang dari 8 jam dalam satu hari penuh.
B. Tidur yang berkualitas dan waktunya cukup bagi tubuh maka dapat melindungi diri dari berbagai penyakit.
C. Tidur yang cukup mampu meningkatkan imunitas dari dalam diri setiap individu.
D. Tidur yang cukup merupakan tidur yang tidak bangun-bangun terus sepanjang malam hingga pagi.
E. Kadar melatonik meningkat dan mampu memperbaiki imunitas tubuh.
Jawaban: B
pembahasan: dari kalimat yang ada dalam pilihan ganda, yang lebih tepat menjadi kalimat dalam ide pokok adalah pada kalimat poin B, sebab sudah mewakili semua isi teks dalam soal

Baca Juga: Prediksi Soal Ujian Sekolah Kelas 6 SD MI Bahasa Indonesia Lengkap Kunci Jawaban Tahun 2023

10. Bacalah puisi di bawah ini dengan sasama!
Penerimaan
Chairil Anwar
Kalau kau mau kuterima kau kembali
Dengan sepenuh hati
Aku masih tetap sendiri
Kutahu kau bukan yang dulu lagi
. . . .
Jangan tunduk! Tentang aku dengan berani
Kalau kau mau kuterima kembali
Untukku sendiri tapi
Sedang dengan cermin enggan aku berbagi
Maret 1943
Larik bermajas yang paling sesuai dalam melengkapi puisi rumpang di atas adalah ….

A. Kau pergi tak kan kembali
B. Bagaikan bunga yang telah layu
C. Seperti berlian hilang kilaunya
D. Kini aku meratap diri
E. Bak kembang sari sudah terbagi
Jawaban: E
pembahasan:
Larik bermajas yang paling sesuai adalah dengan berakhiran ‘gi’ dan masih mengandung majas di dalam kalimat yaitu jawaban di kalimat E.

Itulah contoh soal USP mata pelajaran Bahasa Indonesia kelas 12 SMA MA SMK lengkap pembahasan kunci jawaban.***

Editor: Nahrudin

Tags

Terkini

Terpopuler