Contoh Soal UAS PAS Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA SMK Semester 1 K13 Lengkap Kisi-Kisi dan Kunci Jawaban

- 8 Desember 2021, 12:28 WIB
https://pixabay.com/illustrations/homework-quiz-school-test-exam-1735644/
https://pixabay.com/illustrations/homework-quiz-school-test-exam-1735644/ /*/mantrasukabumi.com/Pixabay/Asi24

 

MANTRA SUKABUMI - Inilah contoh soal UAS PAS Bahasa Indonesia kelas 10 SMA SMK semester 1 K13/Kurikulum 2013.

Siswa-siswi kelas 10 SMA SMK dapat segera mempelajari contoh soal UAS PAS Bahasa Indonesia K13 yang terdapat pada artikel ini sebagai upaya dalam memahami soal pada saat Ujian Akhir Semester 1.

Siswa-siswi kelas 10 SMA SMK dapat menjadikan contoh soal UAS PAS Bahasa Indonesia berikut ini, pelajari satu persatu karena sudah dilengkapi dengan kisi-kisi dan kunci jawaban.

Baca Juga: Baca Komik Tokyo Revengers Chapter 234 Bahasa Indonesia dan Inggris Via Online

Dilansir mantrasukabumi.com dari buku.kemdikbud.go.id berikut contoh soal PAS UAS Bahasa Indonesia kelas 10 SMA SMK.

1. Berikut ini yang bukan merupakan penggambaran tokoh secara tidak langsung adalah...

a. cara berdandan
b. cara berpakaian
c. pelukisan bentuk lahir
d. pelukisan aksi tokoh lain
e. pelukisan jalan pikiran dan perasaan

Jawaban: C

2. Berikut ini termasuk fungsi dari teks laporan hasil observasi, kecuali…

a. memberitahukann atau menjelaskan tanggung jawab tugas dan kegiatan pengamatan.
b. memberitahukan atau menjelaskan dasar penyusunan kebijaksanaan, keputusan atau pemecahan masalah dalam pengamatan.
c. merupakan sumber informasi
d. merupakan bahan untuk pendokumentasian
e. merupakan hasil analisis dari teks laporan

Jawaban: E

3. Saat akan membuat teks hasil observasi, terlebih dahulu perhatikan hal-hal yang berkaitan dengan teks observasi, seperti…

a. mengetahui objek dengan baik
b. menilai objek secara keseluruhan
c. mengamati objek yang akan diobservasi
d. melakukan penelitian terhadap objek
e. meneliti objek dengan seksama

Jawaban: C

Baca Juga: 20 Soal PAS UAS Bahasa Indonesia Semester 1 K13 Kelas 8 SMP MTs 2021-2022 Lengkap Kunci Jawaban

4. Berikut yang termasuk jenis kalimat yang ada dalam teks laporan hasil observasi, kecuali ...

a. Kalimat simple
b. Kalimat kompleks
c. Kalimat definisi
d. Kalimat deksripsi
e. Kalinat tanya

Jawaban E

5. Kegiatan interpretasi lebih menfokuskan dan memprioritaskan pada pengkajian berupa bagian-bagian yang terdapat dalam teks ...

a. Teks narasi
b. Teks berita
c. Teks laporan
d. Teks prosedur
e. Teks eksposisi

Jawaban C

6. Bentuk ringkasan masih mempertahankan adanya...

a. urutan bab dan sub bab
b. daftar isi dan sudut pandang
c. sudut pandang dan bahasa
d. perbandingan isi dan kerangka
e. urutan isi, sudut pandang dan perbandingan

Jawaban: E

7. Tujuan seorang penulis menggunakan tabel dalam tulisannya adalah untuk...

a. menerangkan bahwa kejadian benar-benar ada
b. membuktikan bahwa peristiwa benar-benar terjadi
c. meyakini pendapatnya secara lebih jelas dan terperinci
d. menggambarkan suatu keadaan sebagaimana yang benar-benar terjadi
e. memengaruhi pembaca agar menyetujui pendapat yang dikemukakannya

Jawaban: D

8. Ketentuan penggunaan bahasa dalam pembuatan teks laporan hasil observasi ialah ...

a. Paragraf
b. Kelas kata
c. Hubungan sebab akibat
d. Hubungan antar paragraf
e. Hubungan antar kalimat

Jawaban B

9. Informasi yang dihadirkan dalam teks laporan adalah hasil dari observasi dan analisis secara…

a. tersusun baik
b. sistematis
c. terprosedur
d. terealisasi
e. terarah dan terencana

Jawaban: B

Baca Juga: 35 Bocoran Contoh Latihan Soal UAS PAS Ganjil Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA MA K13 dan Kunci Jawaban 2021-2022

10. Informasi yang dihadirkan dalam teks laporan hasil observasi yaitu berupa analisis secara ...

a. Tersusun baik
b. Sistematis
c. Terprosedur
d. Terealisasi
e. Terarah

Jawaban : B

11. Hal-hal yang tidak perlu diperhatikan pada saat membuat teks laporan hasil observasi ialah ...

a. Mengamati objek yang akan diobservasi
b. Melakukan pengamatan terhadap teks laporan hasil observasi
c. Mengetahui objek yang baik dan cocok
d. Menilai objek secara keseluruhan
E. Meneliti objek dengan seksama

Jawaban A

12. Buku-buku nonfiksi merupakan buku yang dibuat berdasarkan…

a. kenyataan
b. opini publik
c. pendapat para pakar buku
d. masukan dari pebisnis
e. motivator

Jawaban: A

13. Informasi yang dihadirkan dalam teks laporan adalah hasil dari observasi dan analisis secara…

a. tersusun baik
b. sistematis
c. terprosedur
d. terealisasi
e. terarah dan terencana

Jawaban: B

14. Seruling di pasir ipis merdu
Antara gundukan pohon pina
Tembaga menggema di dua kaki

Citraan pendengaran pada penggalan puisi di atas terdapat pada kalimat...

a. pertama
b. kedua
c. ketiga
d. pertama dan kedua
e. kedua dan ketiga

Jawaban: C

15. Hikayat biasanya memiliki amanat yang mutlak yaitu pelajaran mengenai perjuangan, kejujuran, dan budi luhur lainnya serta ditulis secara…

a. eksplisit
b. tersurat
c. implisit
d. tersirat
e. terbuka

Jawaban: A

16. Fiksi atau cerita rekaan biasanya berbentuk…

a. cerita
b. buku
c. kisah hidup
d. novel dan cerpen
e. kisah realita manusia

Jawaban: D

17. Makna yang terkandung atau tersembunyi merupakan pengertian dari…

a. makna
b. makna tersirat
c. makna tersurat
d. teks
e. struktur teks

Jawaban: B

18. Kali pertama saya menangani bedah epilepsi pada 19 Juli 1999. Waktu itu saya masih mendampingi, sementara yang mengoperai adalah guru saya dari Jepang, Profesor Arita.
Pertanyaan yang tepat untuk jawaban hasil wawancara di atas adalah...

a. Apa rencana Anda selanjutnya?
b. Kapan Anda mulai mengoperasi penyandang epilepsi?
c. Kapan Anda mulai menangani bidang bedah epilepsi?
d. Bagaimana Anda mensosialisasikan bedah epilepsi?
e. Bagaimana akhirnya Anda bisa diterima dan diakui?

Jawaban: C

Baca Juga: Latihan Soal PAS UAS Bahasa Indonesia kelas 10 SMA MA dan Kunci Jawaban Terbaru K13 Semester 1 TA 2021

19. Berkaitan dengan aspek kebahasaan, dalam pembuatan teks laporan hasil observasi ini harus memperhatikan penggunaan bahasa. Salah satunya memperhatikan penggunaan…

a. kelas kata
b. paragraf
c. hubungan antar kalimat
d. hubungan antar paragraf
e. keterkaitan antara kata satu dengan yang lainnya

Jawaban: A

20. Buku motivasi sering ditulis oleh…

a. seseorang
b. pengarang
c. penulis
d. motivator
e. penyair

Jawaban: D

Nah itulah soal dan kunci jawaban untuk kelas 10 SMA MA yang diprediksi akan ada pada saat UAS atau PAS.

Disclaimer:

1. Artikel ini semata-mata hanya untuk memberikan pengetahuan kepada Adik-adik sebelum menghadapi UAS.

2. Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi siswa dan orang tua mengeksplorasi jawaban lebih baik.

3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

Semoga Bermanfaat.***

Editor: Encep Faiz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah