Kumpulan Soal USP Fisika Kelas 12 SMA MA Kurikulum 2013 dan Kunci Jawaban Ujian Sekolah Tahun 2023

- 31 Maret 2023, 20:30 WIB
Soal dan Kunci Jawaban USP Fisika Kelas 12 SMA MA Tahun 2023
Soal dan Kunci Jawaban USP Fisika Kelas 12 SMA MA Tahun 2023 /*/mantrasukabumi.com

MANTRA SUKABUMI - Inilah kumpulan soal Ujian Satuan Pendidikan (USP) pelajaran Fisika untuk kelas 12 SMA MA sebagai bahan referensi Ujian Sekolah semester 2 tahun 2023.

Pada kumpulan soal Ujian Sekolah (US) Fisika kelas 12 SMA MA ini terdiri dari 20 pertanyaan soal pilihan ganda.

Sebanyak 20 soal USP Fisika kelas 12 SMA MA bisa dijadikan bahan evaluasi belajar dengan mudah tanpa harus pusing memikirkan jawaban.

Baca Juga: Soal UTBK Literasi Bahasa Inggris dan Pembahasannya, Full Kunci Jawaban Pilihan Ganda SNBT 2023

Pasalnya, soal USP Fisika kelas 12 SMA MA ini sudah dilengkapi dengan kunci jawban sesuai standar kurikulum 2013 di sekolah.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Jumat, 31 Maret 2023 inilah kumpulan soal dan kunci jawaban Fisika kelas 12 SMA MA.

1. Dua bola dihubungkan dengan kawat yang panjangnya 6 m.

Apabila massa m1 = 4 kg dan m2 = 2 kg, massa kawat diabaikan dan kedua bola diputar dengan sumbu putar tegak lurus kawat benda m1.

Momen inersia sistem ialah … kgm2.

A. 1200

B. 833
C. 600
D. 70
E. 72

Jawaban: E

2. Terdapat 3 buah vektor dengan kecepatan F1, F2, F3 setitik tangkap seperti gambar berikut.

Diketahui, F1 = 30 satuan, F2 = 30 satuan, dan F3 = 10 satuan.

Resultan ketiga vektor sebesar… satuan.

A. 100
B. 10√5
C. 130
D. 10√3
E. 10√10

Jawaban: D

3. Bola A bermassa 0,4 kg bergerak dengan laju 6 m/s dan menumbuk bola B yang memiliki massa 0,6 kg yang sedang bergerak mendekati bola A dengan laju 8 m/s.

Kedua bola tersebut bertumbukan tidak lenting sempurna. Laju bola setelah bertumbukan ialah …

A. 2,4 m/s searah gerak bola B
B. 2,5 m/s searah geraknya dengan bola B
C. 1,4 m/s searah geraknya dengan bola B.
D. 2,4 m/s searah gereaknya dengan bola A
E. 2,5 m/s searah geraknya dengan bola A.

Jawaban: A

Baca Juga: Update Kisi-kisi Soal USP PJOK Kelas 12 SMA SMK MA dan Kunci Jawaban US UM terkini Tahun 2023

4. Benda yang memiliki massa 10 kg berada di atas bidang datar licin yang dipengaruhi gaya 100 N yang membentuk sudut 600 terhadap horizontal.

Usaha yang dilakukan gaya saat benda berpindah 5 m ialah …

A. 250 Joule
B. 100 Joule
C. 150 Joule
D. 400 Joule
E. 500 Joule

Jawaban: A

5. Sebuah mobil balap A sedang mengejar mobil balap B dengan kelajuan konstan 60 m.s-1.

Mobil balap A tertinggal dari mobil balap B sejauh 600 m di lintasan lurus.

Saat mobil balam B melaju dengan kelajuan konstan 30 m.s-1. Maka waktu yang dibutuhkan untuk menyusul mobil B ialah …

A. 36 sekon
B. 30 sekon
C. 24 sekon
D. 20 sekon
E. 12 sekon.

Jawaban: D

6. Tersedia 3 lampu pijar, yang masing-masing bertanda 110V, 100W, dan suatu sumber tegangan 220 V. Agar dihasilkan nyala lampu 200 W, maka lampu-lampu itu harus dihubungkan dengan sumber tegangan dengan cara ...
A. Dua lampu dipasang paralel
B. Dua lampu disusun seri
C. Tiga lampu disusun seri
D. Tiga lampu dipasang paralel
E. Dua lampu disusun seri kemudian diparalelkan dengan satu lampu yang lain

Jawaban: B

7. Kapasitas kapasitor keping sejajar yang diberi muatan dipengaruhi oleh:
1. konstanta dielektrik
2. tebal plat
3. luas plat
4. jarak kedua plat

Pernyataan yang sesuai adalah...
A. 1 dan 2
B. 1, 2, dan 4
C. 2 dan 3
D. 1, 3, dan 4
E. 2 dan 4

Jawaban: D

8. Benda bermassa 3 kg mempunyai volume 1,5.10-3 m3.

Jika benda tersebut ditambang di air (ρ = 1000 kg/m3 dan g = 10 m/s2 maka gaya Archimedes ialah …

A. 10 N
B. 15 N
C. 1,5 N
D. 20 N
E. 15 N

Jawaban: B

9. Berikut hal-hal yang mempengaruhi gaya gravitasi dua benda kecuali …

A. Massa benda pertama
B. Massa benda kedua
C. Berat benda pertama dan kedua
D. jarak kedua benda
E. Konstanta gravitasi umum

Jawaban: D

10. Sebuah solenoida panjangnya l dan terdiri atas N lilitan. Pada solenoida dialirkan arus listrik sebesar i sehingga besarnya induksi magnetik pada ujung solenoida adalah B. Jika solenoida tersebut diregangkan sehingga panjangnya menjadi 2 l sedangkan N dan i tetap, induksi magnetik pada pusat solenoida tersebut akan menjadi...
A. 0,25 B
B. 1,50 B
C. 0,50 B
D. 2,00 B
E. 1,00 B

Jawaban: C

Baca Juga: Kumpulan Soal US USP Fisika Kelas 12 SMA MA SMK Lengkap Kunci Jawaban Pilihan Ganda Tahun 2023

11. Sebuah toroida memiliki 200 lilitan. Jika toroida tersebut dialiri arus sebesar 5 A, kuat medan magnet pada pusat toroida dengan diameter 10 cm adalah...
A. 0,5 mT
B. 2,5 mT
C. 1,0 mT
D. 4,0 mT
E. 2,0 mT

Jawaban: D

12. Aji menendang bola yang menuju ke arah kakinya dengan kecepatan 10 m/s.

Setelah ditendang dengan gaya sebesar 400 N bola berbalik arah dengan kecepatan 108 km/jam.

Jika massa bola 500 gram, maka besar impuls pada bola ialah …

A. 10 Ns
B. 20 Ns
C. 30 Ns
D. 40 Ns
E. 50 Ns

Jawaban: B

13. Jika arus 4 ampere dialirkan dalam kawat hingga ujung-ujungnya berselisih potensial 12 volt, maka besar muatan tiap menit yang mengalir melalui kawat ialah...

A. 4 coulomb
B. 12 coulomb
C. 60 coulomb
D. 120 coulomb
E. 240 coulomb

Jawaban: C

14. Sebuah sumber bunyi dengan frekuensi 720 Hz bergerak menjauhi seseorang yang diam.

Jika kecepatan bunyi di udara 340 m/s dan kecepatan sumber bunyi 20 m/s maka frekuensi yang didengar oleh pendengar ialah…

A. 680 Hz
B. 720 Hz
C. 50 Hz
D. 800 Hz
E. 700 Hz

Jawaban: A

15. Banyak garis gaya magnet yang terlingkupi atau terkurung dalam daerah dengan luas tertentu dinamakan ...
A. Induksi magnet
B. Flux magnet
C. Medan magnet
D. Gaya Magnet
E. Garis gaya magnet

Jawaban: B

16. Alat untuk mengukur kuat arus listrik dan beda potensial listrik adalah...
A. Amperemeter dan Neraca
B. Voltmeter dan Jangka Sorong
C. Mikrometer Sekrup dan Voltmeter
D. Amperemeter dan Voltmeter
E. Spektrometer dan speedometer

Jawaban: D

Baca Juga: Kumpulan Soal USP Sejarah Indonesia Kelas 12 SMA SMK MA Tahun 2023 Lengkap Prediksi Kunci Jawaban

17. Sebuah lampu memiliki spesifikasi 20 watt, 150 Volt. Lampu dipasang pada tegangan 150 volt. Energi yang digunakan lampu untuk pemakaian 5 jam adalah...
A. 180.000 Joule
B. 240.000 Joule
C. 360.000 Joule
D. 420.000 Joule
E. 720.000 Joule

Jawaban: D

18. Sebuah lampu memiliki spesifikasi 20 watt, 150 Volt. Lampu dipasang pada tegangan 150 volt. Hambatan lampu adalah...
A. 1125 ohm
B. 2000 ohm
C. 1150 ohm
D. 3000 ohm
E. 1500 ohm

Jawaban: C

19. Gaya interaksi antara dua buah muatan listrik disebut dengan...
A. Gaya Listrik
B. Medan Magnet
C. Medan Listrik
D. Gaya Tarik
E. Gaya Magnet

Jawaban: A

20. Kawat logam yang memiliki hambatan R dipotong menjadi 3 bagian yang sama panjang dan kemudian bersebelahan untuk kabel baru dengan panjang sepertiga panjang semula. Besar hambatan kabel baru tersebut adalah ...
A. 1/9 R
B. 3 R
C. 1/3 R
D. 9 R
E. R

Jawaban: A

Itulah bocoran soal USP Fisika kelas 12 SMA MA SMK dan kunci jawaban pilihan ganda terbaru 2023.***

Editor: Ajeng R H


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x