15 Kunci Jawaban dan Kumpulan Contoh Soal Pretest PPG Dalam Jabatan Tahun 2023 Terlengkap

- 5 Juni 2023, 11:10 WIB
15 Kunci Jawaban dan Kumpulan Contoh Soal Pretest PPG Dalam Jabatan Tahun 2023 Terlengkap
15 Kunci Jawaban dan Kumpulan Contoh Soal Pretest PPG Dalam Jabatan Tahun 2023 Terlengkap /Pexels.com / Jakson Martins/

MANTRA SUKABUMI - Berikut ini 15 kunci jawaban dan kumpulan contoh soal Pretest PPG Dalam Jabatan Tahun 2023 cocok bagi kamu yang akan menjalani tes program Pendidikan Profesi Guru.

Jelang pelaksanaan tes PPG 2023, yuk persiapkan diri sebaik mungkin, Program Pendidikan Profesi Guru atau PPG

Daljab (Dalam Jabatan) merupakan salah satu kebijakan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk menyelesaikan dan menuntaskan sertifikasi guru dalam jabatan.

Program ini wajib diikuti oleh para lulusan perguruan tinggi yang ingin berprofesi sebagai seorang guru. Sebab, tahun 2023 ini PPG menjadi syarat utama diperbolehkan mengajar yang diberlakukan oleh Kemendikbud.

Untuk itu, dengan memperbanyak latihan mandiri sama saja dengan memperbesar peluang kamu lolos dalam tes PPG kali ini.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Senin 5 Juni 2023, berikut 15 kunci jawaban dan kumpulan contoh soal Pretest PPG Dalam Jabatan Tahun 2023.

Baca Juga: 30 Kunci Jawaban Soal Pretest PPG 2023 dan Kumpulan Latihan Soal PPG Terbaru dan Terlengkap

1. Seorang peserta didik mampu mendengarkan informasi yang disampaikan oleh guru tetapi pada saat ditanya ia tidak mengerti apa yang ia dengar. Peserta didik tersebut mengalami kesulitan/gangguan belajar dalam hal?

A. Kesulitan akademis

B. Gangguan simbolik

C. Gangguan nonsimbolik

D. Gangguan sosial

Jawaban: D 

2. Seorang guru meminta para peserta didiknya untuk mengamati suatu lingkungan, merumuskan pertanyaan yang ingin diketahui, mengumpulkan informasi terkait dengan lingkungan yang dipilih, menyusun laporan, dan mempresentasikan hasil laporan baik individu maupun kelompok. Pendekatan yang dipakai dalam pembelajaran tersebut adalah pendekatan?

A. Inquiry

B. Saintifik

C. Discovery

D. Berbasis proyek

Jawaban: B

3. peserta didik dalam menerapkan pengetahuan dalam melakukan tugas tertentu di berbagai macam konteks sesuai dengan indikator pencapaian kompetensi. Penilaian ini dilakukan dengan berbagai teknik, antara lain penilaian praktik, penilaian produk, penilaian proyek dan penilaian portofolio. Penilaian tersebut termasuk dalam jenis penilaian

A. Otentik

B. Sikap

C. Pengetahuan

D. Keterampilan

Jawaban: D

4. Upaya membimbing siswa untuk mengembang keterampilan pengetahuan terlihat dalam upaya guru?

A. Memberi contoh penting toleransi

B. Mendiskusikan bagaimana mengubah permasalahan disekitar siswa

C. Melatih bagaimana mempersiapkan kesehatan diri dan lingkungan sekitar

D. Melatih siswa membuat keputusan yang diambil berdasarkan informasi

Jawaban: B

5. Guru melakukan pembelajaran dengan memberikan kebebasan yang luas kepada siswa untuk menentukan apa yang ingin ia pelajari sesuai sumber-sumber belajar yang tersedia atau dapat disediakan. Pernyataan ini merupakan ciri dari teori belajar

A. Behavioristik

B. Konstruktivistik

C. Humanistik

D. Kognitif

Jawaban: B

6. Penelitian tindakan kelas adalah penelitian yang dilakukan oleh guru di kelas atau sekolah tempat guru mengajar dengan tujuan perbaikan atau peningkatan kualitas proses dan praktik pembelajaran. Langkah-langkah dalam melaksanakan penelitian tindakan kelas menurut Mc.Taggart dalam pelaksanaan dapat digabungkan antara 

A. Rencana dan observasi

B. Tindakan dan refleksi

C. Tindakan dan observasi

D. Observasi dan refleksi

Jawaban: C

7. Karakter perkembangan jumlah penduduk di dunia adalah 

A. Jumlah penambahan penduduk dunia dari tahun 2011 ke 2100 mencapai 10 milyar

B. Laju pertumbuhan ekonomi berbanding lurus dengan laju pertumbuhan jumlah penduduk

C. Dengan tingkat ekonomi yang sudah baik, negara maju laju pertumbuhan penduduk nya lebih tinggi

D. Jumlah kelahiran dikurangi jumlah kematian di negara berkembang cenderung lebih tinggi bila dibandingkan negara maju

Jawaban: D

Baca Juga: Kunci Jawaban Soal Pretest PPG Tahun 2023 Lengkap Dengan Kumpulan Kisi-kisi Soal PG

8. Media memiliki fungsi dan manfaat bagi pembelajaran. Hal ini dirasakan juga oleh guru dalam membantu pembelajaran menjadi lebih efisien dan efektif. Misalnya saat guru ingin menjelaskan suatu konsep/objek yang luas dan besar, dia tinggal menggunakan medianya saja.

Berikut ini adalah salah satu fungsi dari media pembelajaran sesuai kondisi tersebut!

A. Menampilkan objek yang terlalu besar, misalnya pasar, candi.

B. Membawa objek yang berbahaya atau sukar didapat di dalam lingkungan belajar.

C. Membuat konkret konsep yang abstrak, misalnya untuk menjelaskan peredaran darah.

D. Menampilkan objek yang tidak dapat diamati dengan mata telanjang.

Jawaban: A

9. Upaya guru menggunakan hasil analisis untuk menentukan ketuntasan belajar antara lain sebagai berikut

A. Menentukan kriteria keberhasilan belajar

B. Mengklasifikasi siswa berdasarkan hasil capaian belajarnya

C. Mencari letak kelemahan secara umum dilihat dari kriteria keberhasilan yang diharapkan

D. Merencanakan pengajaran remidi

Jawaban: D

10. Pendidik melakukan penilaian kompetensi sikap melalui observasi penilaian diri, penilaian “teman sejawat” (peer evaluation) oleh peserta didik. Adapun instrumen yang digunakan dalam penilaian tersebut adalah

A. Skala penilaian (rating scole)

B. Rubrik

C. Jurnal

D. Soal tes

Jawaban: A

11. Pada tahun 2045, rata-rata jumlah penduduk di Pakistan adalah

A. 0,1 Miliar

B. 0,5 Miliar

C. 1,5 Miliar

D. 1 Miliar

Jawaban: B

12. Berikut yang bukan merupakan metode dalam pembelajaran membaca permulaan adalah

A. Metode Kupas rangkai suku kata

B. Metode kata lembaga

C. Metode SAS

D. Metode Cerita

Jawaban: D

13. Ciri-ciri kelas yang menggunakan pembelajaran CTL adalah sebagai berikut, kecuali

A. Sharing dengan teman

B. Guru kreatif

C. Pengalaman nyata

D. Menggunakan satu sumber

Jawaban: D

14. Penilaian yang didasarkan pada data yang mencerminkan kemampuan yang diukur, hal tersebut merupakan prinsip penilaian yang ...

A. Adil

B. Obyektif

C. Valid

D. Sistematis

Jawaban: D

15. Penerapan aturan kedisiplinan di sekolah yang berkait dengan pemberian reward dan punishment merupakan perwujudan dari teori pendidikan …

A. Behavioristik

B. Kognitivistik

C. Konektivistik

D. Konstruktivistik

Jawaban: A

Itulah kunci jawaban dan kumpulan contoh soal Pretest PPG Dalam Jabatan Tahun 2023 terlengkap, semoga dapat bermanfaat.***

Dapatkan juga informasi terkini di MantraSukabumi.com melalui Google News dengan klik tautan berikut: KLIK DISINI

 

 

Editor: Ajeng R H


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x