Samsung Galaxy Note 9 Prosesor Gahar Desain Mewah dan Anti Air, ini Spesifikasi Lengkapnya

6 November 2021, 10:10 WIB
Samsung Galaxy Note 9. /www.samsung.com

MANTRA SUKABUMI - HP Samsung Galaxy Note 9 mampu menghasilkan kinerja yang cepat dan stabil.

HP Samsung Galaxy Note 9 menggunakan chipset Exynos 9810 Octa yang terdiri dari CPU octa-core (4×2.7 GHz Mongoose M3 dan 4×1.8 GHz Cortex-A55), serta GPU Mali-G72 MP18.

Spesifikasi Samsung Galaxy Note 9 kemudian dipasangkan dengan kapasitas RAM 6GB yang cukup besar.

Baca Juga: Chipset Gaming, Baterai Jumbo, ini Spesifikasi Lengkap dan harga Terbaru HP Realme Narzo 30A November 2021

Performanya yang ngebut juga didukung dengan fitur seperti water cooling system yang berfungsi mencegah Samsung Galaxy Note 9 overheat saat dipakai.

Selain itu, sistem Samsung Galaxy Note 9 tersebut didukung pula dengan teknologi AI yang memperhitungkan kinerja handphone dan menjaganya tetap efektif.

Desain Samsung Galaxy Note 9 hadir dengan cukup mewah dan elegan dengan bodi dari perpaduan material premium kaca dan logam dengan bentuk tepian layar melengkung di kedua sisinya.

Untuk dukung ketahanan ponsel, Samsung Galaxy Note 9 juga sudah dilengkapi sertifikasi IP 68.

HP Samsung yang hadir dengan pena digital S Pen ini dibekali spesifikasi dan performa unggul untuk mendukung kebutuhan produktivitas, kreativitas dan hiburan sehari-hari.

Diluncurkan sebagai generasi penerus Samsung Galaxy Note 8 dan Samsung Galaxy S9, Note 9 ini tidak memiliki fitur tambahan yang berbeda.

Bukan menjadi hal yang negatif, hal tersebut memang menjadi konsentrasi utama kehadiran Samsung Galaxy Note 9, yaitu sebagai handphone dengan performa yang tinggi dan kapasitas yang besar.

Dengan kata lain, klaim Note 9 ini tidak hanya gadget yang elegan dengan fitur yang mumpuni, tetapi juga tahan lama, baik dari segi daya maupun kapasitas memorinya.

Perbedaan desain Samsung Galaxy Note 9 dengan pendahulunya terlihat pada letak sensor sidik jari. Bila pada Note 8 letak fingerprint sensor ada persis di sebelah kamera.

maka Samsung menempatkan fingerprint sensor Galaxy S9 di bawah kamera.

Baca Juga: OPPO Find X3 Pro Harga Terbaru November 2021 dan Spesifikasi HP dengan RAM 12GB ROM 256GB

Sementara di bagian bawah HP ada jack audio 3.5mm, port USB type-C, mic, speaker dan tempat meletakkan stylus S Pen.

Samsung melengkapi Samsung Galaxy Note 9 dengan Stylus S pen berukuran 106 milimeter dan berat 3.1 gram untuk dukung produktivitas dan kreativitas pengguna. Untuk mengeluarkan S Pen dari sarangnya hanya perlu menekannya ke dalam.

S Pen di HP ini sudah dilengkapi dengan Bluetooth Low-Energy dan fitur remote untuk memungkinkan mengontrol aplikasi dari jarak jauh.

Misalnya untuk mengambil gambar cukup tekan tombol S Pen sekali. Sementara untuk berpindah dari kamera belakang ke depan kamu cukup tekan tombol S Pen sebanyak dua kali.

Selain untuk kamera, fitur S Pen remote juga bisa digunakan saat ingin merekam suara, memutar musik atau mengontrol slide Powerpoint.

S Pen Samsung Galaxy Note 9
Layar Lega Infinity Display
Samsung Galaxy Note 9 dibekali layar infinity display yang cukup lega dengan ukuran 6.4 inci.

Panel layar yang dipakai sudah Super AMOLED dengan resolusi 1440×2960 piksel. Untuk proteksi tambahan, Samsung sudah melengkapi layar Samsung Galaxy Note 9 dengan Corning Gorilla Glass 5.

Untuk kualitas layar, Samsung Galaxy Note 9 tentu tidak mengecewakan. Selain mampu hadirkan sudut pandang yang lebih luas, layarnya juga mampu hasilkan warna yang lebih kaya.

Beralih pada kualitas kamera Samsung Note 9, perangkat ini juga tidak lepas dari AI. Kamera primer ganda dengan resolusi 12 MP Samsung Note 9 mampu menyesuaikan secara otomatis terhadap intensitas cahaya sekaligus mereduksi adanya noise pada gambar yang akan diambil.

kamera Samsung Note 9 ini juga mampu mendeteksi kesalahan pada foto yang diambil oleh pengguna.

Bukan menyatakan foto tersebut jelek atau tidak, tetapi program akan memberikan saran pengambilan foto yang lebih baik.

Baca Juga: Dilengkapi RAM dan Baterai Besar, ini Spesifikasi Samsung Galaxy A32 Beserta Harga di Indonesia

Salah satu contohnya ketika foto yang diambil terdapat subjek yang tengah menutup matanya, maka saat itu juga program akan memunculkan notifikasi peringatan.

Baterai dan Memori Internal
Salah satu kelebihan yang ditawarkan spesifikasi Samsung Galaxy Note 9 ada pada baterai berkapasitas 4000 mAh.

Inilah mengapa Samsung Galaxy Note 9 diklaim dapat menemani berbagai kegiatan penggunanya dari pagi hingga berakhirnya hari itu.

Kapasitas baterainya yang cukup besar juga sudah didukung fitur wireless charging dan fast charging untuk mempercepat waktu saat pengisian daya.

Tidak hanya disertai dengan baterai yang tahan lama, handphone ini juga didukung dengan pilihan kapasitas memori internal yang jumbo, yaitu hingga 128 GB dan 512GB.

Walaupun sudah cukup lega, tapi juga dapat memaksimalkan kapasitas Samsung Galaxy Note 9 dengan menambahkan memori eksternal yang juga 512GB.

Maka dengan HP tersebut sama halnya pengguna memiliki hardisk sebesar 1TB. Dengan harga Samsung Galaxy Note 9 yang memang cukup tinggi, spesifikasi ini adalah spesifikasi unggulannya.

Selain beberapa spesifikasi di atas, Samsung Galaxy Note 9 juga didukung fitur yang cukup komplit. Selain fitur NFC, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot dan Bluetooth 5.0 ada juga fitur Photo Drawing, Live Drawing, asisten digital Bixby hingga Live Message dengan dukungan AR Emoji.

Sementara untuk pilihan warna, Samsung memberikan opsi Ocean Blue, Midnight Black, Lavender Purple dan Metallic Copper yang bisa dipilih sesuai selera.

Berikut Spesifikasi Samsung Galaxy Note 9, dikutip mantrasukabumi.com dari laman iprice.co.id.

Baca Juga: Adu Spesifikasi HP Rp1 Jutaan yang Miliki Helio G85 Prosesor Gaming dan Baterai Berkualitas, Realme Vs Vivo

- Ukuran Layar : 6.4 inci Super AMOLED, 1440 x 2960 pixels

- Chipset : Exynos 9810 (10 nm) - EMEA

- OS : Android 8.1 (Oreo)

- RAM : 6GB / 8GB

- Memori internal : 128GB / 512GB

- Ukuran HP : 161.9 x 76.4 x 8.8 mm

- Berat HP : 201 g

- Kamera depan : 8 MP, f/1.7 (wide) dan 2 MP (dedicated iris scanner camera)

- Kamera belakang : 12 MP, f/1.5-2.4, 26mm (wide), 1/2.55", 1.4µm, dual pixel PDAF, OIS; 12 MP, f/2.4, 52mm (telephoto), 1/3.4", 1.0µm, AF, OIS, 2x optical zoom

- Baterai : Non-removable Li-Ion 4000 mAh, Fast charging 15W

- WLAN: Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot

- Bluetooth: 5.0, A2DP, LE, aptX

- USB: USB Type-C 3.1

- Pilihan Warna : Metallic Copper, Lavender Purple, Ocean Blue, Midnight Black, Pure White, Alpine White

Baca Juga: Layar Super AMOLED dan Baterai 6000mAh, Berikut Harga Terkini dan Spesifikasi Samsung Galaxy M31

- Tanggal Rilis : September 2018.

Ponsel Samsung tersebut bersaing dari segi performa dengan ponsel lainya seperti Infinix Note 10.

Infinix Note 10 pada sektor chipsetnya sendiri, ponsel ini menggunakan Helio G85 dengan CPU Octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55).

Kinerjanya sangat kencang untuk multitasking termasuk untuk main game berat.

Dengan tambahan GPU Mali-G52 MC2, HP Infinix Note 10 juga mempu menghasilkan grafis yang mulus.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: iprice

Tags

Terkini

Terpopuler