Cek Fakta: Menhan Israel Mengundurkan Diri Setelah Terjadi Keributan di Kabinet Benjamin Netanyahu

- 29 Mei 2021, 16:31 WIB
Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz.
Menteri Pertahanan Israel Benny Gantz. /

Baca Juga: Siapa Sangka di Balik Baunya yang Lezat, Jengkol Ternyata Bisa Picu 4 Penyakit Berbahaya ini

Setelah ditelusuri lebih lanjut, dalam video tersebut dikatakan bahwa Menhan Israel yang mengundurkan diri adalah Avigdor Lieberman.

Faktanya, Avigdor Lieberman mengundurkan diri di tahun 2018 dan Menhan Israel saat ini ialah Benny Gantz.

Berita tersebut pertama kali muncul pada 2018 lalu. Dilaporkan bahwa Lieberman memutuskan untuk mengundurkan diri karena adanya perselisihan.

Perselisihan tersebut terjadi di antara dirinya dengan pemerintahan Benyamin Netanyahu.

Pada saat itu, mereka masuk kedalam perdebatan terkait kesepakatan gencatan senjata yang dilakukan Israel di Gaza, Palestina.

Setelah terlibat serang selama dua hari, Hamas dan militer Israel menyatakan gencatan senjata.

Baca Juga: Waspada, Jangan Konsumi 5 Makanan Tinggi Purin ini, Karena Dapat Ganggu Ginjal dan Penyakit Asam Urat Kambuh

Gencatan senjata yang terjadi pada Selasa, 13 November 2018 ini disetujui usai kedua belah pihak dibujuk oleh Mesir.

Sebagai informasi tambahan, Menhan Israel saat ini, Benny Gantz mengatakan bahwa dirinya akan terus bertekad melakukan serangan.

Halaman:

Editor: Robi Maulana

Sumber: Turnback Hoax


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x