Ungkap Armand Maulana, Rizky Febian Ternyata hingga Kini Masih Rindu Berat Sosok Sang Ibu Lina Zubaedah

- 26 April 2021, 16:33 WIB
Rizky Febian ungkap rasa penyesalan terbesar dalam hidup kepada Armand Maulana hingga singgung almarhum Lina Jubaedah.
Rizky Febian ungkap rasa penyesalan terbesar dalam hidup kepada Armand Maulana hingga singgung almarhum Lina Jubaedah. /Instagram.com/@rizkyfbian/

MANTRA SUKABUMI – Penyanyi Rizky Febian mengaku dirinya masih merindukan sosok sang ibu, yaitu almarhumah Lina Zubaedah.

Hal itu terungkap saat Rizky Febian menjadi bintang tamu di podcast Murangkalih yang dipandu oleh vokalis band GIGI, Armand Maulana.

Rizky Febian yang merupakan putra sulung dari pasangan komedian Sule dan almarhumah Lina Zubaedah itu mengaku bahwa hingga kini dirinya masih rindu berat terhadap sosok sang Ibu.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Prajurit TNI AL Datangi Polsek Kalasan Sleman Terkait Komentar Miring di Medsos Soal KRI Nanggala 402

Seperti yang diketahui oleh publik sebelumnya, mantan istri Sule, Lina Zubaedah meninggal dunia pada 6 Januari 2020 lalu setelah sebelumnya dikabarkan sakit.

Ketika menjadi bintang tamu dalam podcast Murangkalih, Rizky Febian ditanya oleh Armand Maulana tentang apa yang akan dilakukannya jika bisa mengubah masa lalu.

Menjawab pertanyaan dari Armand Maulana tersebut, Rizky Febian mengatakan bahwa dirinya ingin lebih banyak menghabiskan waktu dengan mendiang sang ibu, Lina Zubaedah.

“Banyak (menghabiskan) waktu bersama almarhumah mamah,” ujar Rizky Febian, seperti dilihat mantrasukabumi.com dari video di kanal YouTube Armand Maulana pada Senin, 26 April 2021.

Baca Juga: Pantas Saja Para Awak KRI Nanggala 402 Tak Berenang Keluar Saat Kapal Tenggelam, Ternyata ini Alasannya

Rizky Febian mengatakan bahwa banyak sekali cita-cita yang sudah tercapai olehnya, namun sang ibu sudah pergi meninggalkannya selama-lamanya.

Selain itu, pria yang akrab disapa Iky itu juga mengatakan bahwa tujuan awal dirinya masuk ke dunia entertainment adalah untuk membahagiakan kedua orang tuanya, sekaligus membantu saudara-saudaranya.

Maka dari itu, ketika sang ibu Lina Zubaedah meninggal dunia, Rizky Febian mengaku merasa terpukul, bahkan sempat memiliki niat berhenti dari karirnya di dunia entertainment.

“Jadi pas mamah ngga ada jadi kayak, ‘Waduh, ngapain dong, apa lagi?’ Tujuan aku mereka, tapi setelah kehilangan jadi udah aja, sempet aku nggak mau ngelanjutin (karir di dunia entertainment),” jelas Rizky Febian.

Baca Juga: Hati-hati, Sering Tatap Layar Ponsel dan Laptop Bisa Sebabkan Penyakit Screen Fatigue, ini Cara Atasinya

Bahkan, Rizky Febian juga mengatakan karena wafatnya sang ibu Lina Zubaedah, dirinya sempat tak ingin melanjutkan label rekaman RFAS Music yang baru saja diresmikan olehnya sebelum Lina Zubaedah meninggal dunia.

Selain itu, Rizky Febian kemudian menceritakan penyesalannya, karena masih banyak cita-cita dan harapan yang belum tercapai ketika sang ibu masih ada.

“Yang membuat bangkit ya ngeliat almarhumah juga, jadi bangkit lah karena untuk ngebuktiin,” ujarnya.

“Sebenarnya yang jadi penyesalan adalah masih banyak cita-cita dan harapan yang harusnya bisa bareng-bareng,” pungkas Rizky Febian.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x