Mengenal Ibnu Batutah, Sang Penjelajah Dunia Mengalahkan Marco Polo Berikut Fakta Mengagumkan Lainnya

- 10 Juli 2021, 13:35 WIB
Mengenal sosok Ibnu Batutah, penjelajah dunia yang disebut lebih hebar dari Marco Polo, berikut fakta mengagumkan lainnya.
Mengenal sosok Ibnu Batutah, penjelajah dunia yang disebut lebih hebar dari Marco Polo, berikut fakta mengagumkan lainnya. /*/mantrasukabumi.com//Tangkapan layar YouTube Data Fakta

MANTRA SUKABUMI - Vasco da Gama, Marco Polo, Christopher Columbus atau Bartholomeus Diaz. Mereka dikenal sebagai para penjelajah-penjelajah dunia yang populer.

Namun dari nama-nama beken tersebut, ada sosok penjelajah muslim yang berasal dari Timur Tengah bernama Ibnu Batutah.

Bahkan Ibnu Batutah disebut-sebut lebih hebat dari tokoh penjelajah dunia paling populer Marco Polo.

Baca Juga: Akhirnya Penjelajah Perseverance NASA Siap untuk Mendarat di Planet Mars Setelah Tujuh Bulan Perjalanan

Berikut sejarah dan fakta mengagumkan dari tokoh Ibnu Batutah dilansir oleh mantrasukabumi.com dari unggahan video Youtube Data Fakta.

Bernama asli Muhammad Abu Abdullah Bin Muhammad Al Lawati Ibnu Batutah atau lebih dikenal dengan nama Ibnu Batutah lahir pada 25 Februari 1304 di Maroko, Afrika Utara.

Masa kecil Ibnu Batutah berada di lingkungan pendidikan dan pengajaran. Perjalanan pertamanya ia lakukan pada usia 20 tahun.

Ia memutuskan menunaikan ibadah haji pada tahun 1325 Masehi. Ia melakukan perjalanannya bersama para Kabilah dengan menggunakan unta secara beriringan.

Tidak seperti penjelajah barat, Ibnu Batutah melakukan perjalanan dengan maksud untuk menyiarkan agama Islam. Tak tanggung-tanggung, selama 29 tahun lamanya, ia berkelana dengan mengunjungi 40 negara.

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x