Kandungan Antioksidan pada Teh Hijau Jadi Obat Alternatif Sembuhkan Kanker

8 Juni 2021, 17:58 WIB
ILUSTRASI Teh Hijau,* /Choirun N//PIXABAY

MANTRA SUKABUMI - Hasil penemuan ahli Kimia UNAIR Prof Dr. Joko Agus Purwanto menemukan kandungan antioksidan yang terkandung dalam daun Teh Hijau sangat tinggi.

Teh hijau ternyata memiliki kandungan yang bisa menangkal radikal bebas penyebab kanker. Khasiat teh hijau tersebut nyata adanya setelah diuji coba melalui penelitian ilmiah.

Prof Djoko melakukan penelitian itu dengan sampel berbagai merk teh yang beredar di pasaran.

Baca Juga: Biodata Maria Vania Lengkap 2021, Berikut Agama, Umur, Instagram, Hobi hingga Fakta Menarik

Baca Juga: Pintu Surga Terbuka Lebar jika Melakukan 7 Amalan Ringan ini, Simak Ulasannya

"Kami membuktikan melalui serangkaian penelitian. Dari riset itu, kami memilih berbagai jenis dan merek teh untuk diuji efektivitasnya,” kata Prof Djoko, dikutip mantrasukabumi.com dari laman Antara, Selasa, 8 Juni 2021.

Teh yang diteliti tersebut terdapat beberapa jenis. Jenis-jenis yang diteliti itu seperti teh hijau, hitam, dan oolong.

Dari semua jenis teh tersebut, menurut Guru Besar Ilmu Kimia Farmasi itu kandungan terbaik ada pada teh hijau.

Baca Juga: 5 Tanda Batu Ginjal Ada di Tubuh Anda, Jangan Dianggap Sepele Nyeri Saat Buang Air Kecil Salah Satunya

Kandungan epigalokatekin galat pada teh hijau bersifat antioksidan yang dapat menangkal radikal bebas.

Bahkan, sifat antioksidan dalam teh hijau seratus kali lebih besar dibandingkan vitamin C. Hal itu membuat teh hijau bisa menjadi alternatif untuk mengobati kanker.

Akan tetapi, Prof Djoko menjelaskan bahwa proses penyembuhan kanker melalui teh hijau tidak bisa berjalan instan.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Akui Dirinya Pro Presiden Joko Widodo, Refly Harun: Saya Juga Cinta Pak Jokowi

Dia menjelaskan, bahwa prosesnya tidak langsung membunuh sel kanker melainkan meningkatkan sistem imun tubuh dahulu.

Melalui mekanisme tersebut, perlahan sel kanker di dalam tubuh akan hancur dengan sendirinya.

"Dengan sistem ini perlahan sel kanker dalam tubuh hancur,” kata Prof Djoko.

Selain untuk mencegah dan mengobati kanker, kandungan dalam teh hijau juga mempunyai manfaat lain. Manfaat lainnya ialah, teh hijau mampu mencegah penyakit TBC dan AIDS.***

Editor: Robi Maulana

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler