Cara Efektif Sembuhkan Sesak Nafas akibat Batuk Secara Alami, Salah Satunya Sering Diabaikan

7 Februari 2023, 09:15 WIB
Cara Efektif Sembuhkan Sesak Nafas akibat Batuk Secara Alami, Salah Satunya Sering Diabaikan /Mantra Sukabumi /pixabay/Pexels

 

MANTRA SUKABUMI - Simak lah pada artikel kali ini yang akan membahas tentang cara efektif menyembuhkan sesak nafas karena batuk berikut penjelasannya.

Batuk atau dalam bahasa latin di sebut tusiss merupakan mekanisme alami tubuh guna membersihkan tenggorokan dari saluran pernafasan dari zat asing, seperti mikroorganisme, partikel makanan, minuman maupun lendir.

Batuk juga menandakan adanya masalah kesehatan seperti asma, infeksi, hingga kanker paru paru. Biasanya, batuk sering diiringi gejala lainnya salah satunya yaitu sesak nafas.

Kondisi kesulitan bernafas karena batuk hebat menyebabakan saluran nafas bekerja ekstra keras sehingga dapat menyempit dan mengalami sesak.

Baca Juga: Agar Tak Kambuh Lagi, Ini 5 Cara Obati Sakit Gigi Berlubang tanpa Obat

Di rangkum dari mantrasukabumi.com, dari berbagai sumber, simak penjelasan sesak nafas karena batuk.

Penyebab sesak nafas karena batuk bisa saja terjadi kapan saja. Pada dasarnya, batuk dan sesak nafas Sama sama merupakan masalah saluran yang ada pada pernafasan. Akibatnya, bisa terjadi karena gejala ringan atau juga gejala penyakit lainya.

Sesak nafas karena batuk bisa di bedakan menjadi dua berdasarkan kemunculannya, yaitu mendadak (akut) atau sudah berlangsung lama(kronis).

Ada beberapa penyakit yang mungkin teerjadi nya sesak nafas karena batuk. Penyebab sesak nafas akut antara lain:

1. Serangan panik

2. Masalah paru-paru dan pernafasan

3. Gangguan jantung

4. Bronkitis

5. Pneumonia, dan

6. Emboli paru

Adapun penyebab penyakit sesak nafas kronis diantaranya, obesitas, asma, penyakit paru obstruktif kronis, dan anemia.

Cara Efektif Mengatasi sesak Nafas Karena Batuk secara alami.

Cara mengatasi sesak nafas karena batuk yanag paling efektif adalah dengan mengobati yang mendasarinya, bisa mencoba menerapkan beberapa cara berikut untuk membantu meredakannya, yakni:

Baca Juga: Mengenal Mie Instan: Manfaat dan Bahaya yang Terkandung di Dalamnya

1. Perbanyak minum air putih minimal 8 gelas sehari

2. Beristirahat yang cukup

3. Berkumur dengan air garam

4. Menggunakan bantal ekstra untuk menyanggah kepala agar lebih tinggi dari dada

5. Menggunakan humidifier

6. Menghindari asap rokok

7. Tahan nafas selama beberapa detik

8. Keluarkan nafas lewat mulut secara perlahan

9. Duduk di kursi dengan bahu rileks

10. Tarik nafas lewat hidung beberapa detik

Selain cara di atas bisa juga dengan pernafasan meminum minuman hangat seperti air jahe dan teh hangat. Bisa juga dengan pelembab udara atau mandi dengan air panas agar bisa melegakan pernafasan.

Itulah cara efektif untuk menyembuhkan sesak karena batuk. Jika cara di atas tidak cukup efektif untuk menyembuhkannya, bisa langsung berkonsultasi ke dokter.***

Editor: Ade Saepul Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler