Daun Kelor Ternyata Memiliki Banyak Manfaat untuk Manusia, Salah satunya Tingkatkan Kekebalan Tubuh

21 September 2020, 09:10 WIB
Ilustrasi daun kelor. Daun Kelor Ternyata Memiliki Banyak Manfaat Untuk Manusia, Salah-satunya Tingkatkan Kekebalan Tubuh //Pixabay

MANTRA SUKABUMI – Daun kelor merupakan sejenis tumbuhan dari suku Moringaceae. Tumbuhan ini dikenal dengan berbagai nama lain seperti: limaran, moringa, ben-oil, drumstick, horseradish tree, dan malunggay di Filipina.

Daun kelor ini memang sering digunakan dalam ritual ataupun ramuan tradisional. Namun, secara ilmiah, daun kelor menyimpan banyak manfaat baik untuk kesehatan tubuh.

Sebagaimana dikutip dari berbagai sumber, Daun kelor merupakan sumber vitamin dan mineral yang baik untuk tubuh. Dalam sekitar 20 gram daun kelor yang telah dipotong-potong, terkandung nutrisi sebagai berikut :

Baca Juga: Kabar Gembira BLT Rp 600 Ribu Tahap 4 Siap Disalurkan Hari Ini, Segera Cek Status Peserta Anda

Baca Juga: Hore, BLT BPJS Tahap 4 Rp600 Ribu Siap Disalurkan, Jangan Lupa Cek Rekening Apakah Sudah Terdaftar

Protein: 2 gram

Vitamin B6: 19% dari rekomendasi konsumsi harian

Vitamin C: 12% dari rekomendasi konsumsi harian

Zat besi: 11% dari rekomendasi konsumsi harian

Riboflavin (vitamin B2): 11% dari rekomendasi konsumsi harian

Vitamin A: 9% dari rekomendasi konsumsi harian

Magnesium: 8% dari rekomendasi konsumsi harian

Berikut adalah manfaat lainya dari daun kelor :

Baca Juga: Cek Rekening Anda Sekarang, Bantuan Subsidi Upah Rp2,4 Juta Tahap IV Siap Disalurkan

1. Turunkan Stres

Daun kelor dikatakan mampu membantu menurunkan kadar stres yang diderita seseorang. Bеrdаsаrkаn hаsil dаri sеbuаh реnеlitiаn dаlаm Jоurnаl оf Рhаrmаcоlоgy аnd Рhаrmаcоdynаmics, dikаtаkаn bаhwа, daun kelor mеruраkаn sаlаh sаtu аdарtоgеn аlаmi.

Аrtinyа, tаnаmаn ini mеmiliki kеmаmрuаn dаlаm mеlindungi tubuh dаri еfеk tоksik yаng diрicu оlеh strеs.

2. Mencegah Peradangan

Manfaat daun kelor selanjutnya dikatakan mampu mencegah peradangan. Hal ini dikarenakan daun kelor memiliki efek anti inflamasi yang berfungsi untuk meredakan peradangan. Peradangan apabila tidak segara diatasi dapat memunculkan penyakit kronis, seperti penyakit jantung hingga kanker.

Baca Juga: Allah Melarang untuk Membunuh Semut, Berikut Hikmah dan Rahasianya

3. Cegah Radikal Bebas

Daun kelor memiliki kandungan senyawa yang berfungsi sebagai antioksidan sehingga dapat membantu menangkal radikal bebas dalam tubuh. Sehingga mengonsumsi daun kelor secara rutin dapat mencegah radikal bebas.

4. Turunkan Gula Darah

Kandungan senyawa berupa isothiocyanate pada tanaman ini berfungsi efektif menurunkan kadar gula darah. Sebuah penelitian juga menunjukan seseorang yang mengonsumsi setidaknya 50 gram daun kelor dapat membantu menurunkan kadar gula darah sebanyak 21%

5. Tingkatkan Kekebalan Tubuh

Manfaat daun kelor yang tidak kalah penting ialah mampu membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Seseorang yang memiliki sistem kekebalan tubuh rendah akan mudah terserang penyakit. Selain itu, daun kelor juga baik untuk menjaga sistem pencernaan dalam tubuh karena adanya kandungan nutrisi asam amino pada daun kelor. Selain itu, kandungan nutrisi daun kelor juga berfungsi efektif memperbaiki segala proses pertumbuhan dalam tubuh.

Baca Juga: Rasulullah Melarang Membunuh Burung Hudhud, Berikut Keistimewaannya

6. Penyakit Jantung

Daun kelor memiliki kandungan zat besi, kalsium serta efek antioksidan yang dapat secara efektif membantu mencegah penyakit jantung. Manfaat daun kelor ini dapat diperoleh dengan mengonsumsi jenis daun ini secara rutin.

7. Turunkan kolesterol

Daun kelor juga dikatakan mampu menurunkan kolesterol yang tinggi di dalam darah yang bisa meningkatkan resiko penyakit jantung. Selain itu, daun kelor juga kaya akan kandungan antioksidan yang bermanfaat bagi tubuh.

8. Cegah obesitas

Kandungan bioaktif pada daun kelor berperan penting mencegah gangguan metabolisme. Mengonsumsi daun kelor secara rutin dan teratur dapat berfungsi efektif mencegah obesitas dan menghindarkan Anda dari penyakit berbahaya lainnya.

Baca Juga: Segera Cek Rekening, BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahap 4 Siap Disalurkan Hari Ini Bagi 2,8 Juta Pekerja

9. Mengobati Artritis

Daun kelor dараt mеmbаntu mеngurаngi реrаdаngаn dаn rаsа sаkit dari bеbеrара bеntuk аrthritis. Berdasarkan penelitian, ekstrak daun kelor dapat mengurangi kepekaan terhadap rangsangan yang menyakitkan pada sendi rematik. Раrа реnеliti jugа mеncаtаt bаhwа kоmbinаsi аkаr dаn еkstrаk daun mеmiliki efek berkesinambungan untuk mengurangi rasa sakit.

Semoga bermanfaat.**

 

Editor: Emis Suhendi

Tags

Terkini

Terpopuler