5 Manfaat Leunca untuk Kesehatan, Bisa Cegah Darah Tinggi hingga Tangani Infeksi Kemih

- 11 Februari 2021, 16:17 WIB
5 Manfaat Leunca untuk Kesehatan, Bisa Cegah Darah Tinggi hingga Tangani Infeksi Kemih./
5 Manfaat Leunca untuk Kesehatan, Bisa Cegah Darah Tinggi hingga Tangani Infeksi Kemih./ /mantrasukabumi.com/.*/mantrasukabumi.com

MANTRA SUKABUMI - Leunca merupakan salah satu lalapan yang banyak digemari masyarakat Indonesia.

Tak hanya sebagai lalapan, leunca juga kerap kali dijadikan sebagai sambal yang sering dikenal dengan karedok leunca.

Tanaman dengan nama latin Solanum nigrum L ini juga dipercaya memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, untuk itu tak heran jika leunca disebut sebagai lalapan sunda yang sehat.

Baca Juga: Jajan di Kantin hingga Staycation di Hotel, ShopeePay Hadirkan Cashback 30%

Baca Juga: Usai Komentari Kematian Ustadz Maaher At-Thuwailibi, Nasib Buruk Menimpa Novel Baswedan

Leunca mengandung vitamin A, B1, C, protein, karbohidrat, lemak, kalsium, zat besi dan fosfor dan masih banyak lagi.

Sebagaimana dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, pada Sabtu, berikut manfaat buah leunca bagi kesehatan tubuh, diantaranya:

1. Dapat Cegah Kanker
Kandungan solasonine, solamargine, dan solasodine pada leunca mampu mencegah perkembangan sel kanker yang tidak terkendali.

Solasodine berperan sebagai pereda nyeri, penurun suhu tubuh, dan anti-peradangan. Solamargine dan solanine merupakan antibakteri.

Baca Juga: Presiden Joko Widodo: Akhir Februari 2021 TNI dan Polri Akan di Vaksin Covid-19

Kandungan senyawa-senyawa tersebut dapat membantu mencegah kanker payudara, kanker serviks, kanker perut, dan kanker saluran pernapasan.

2. Menjaga Kesehatan Ginjal
Menjaga kesehatan ginjal dengan mengonsumsi leunca

Bila dikonsumsi secara rutin, leunca dapat menjaga kesehatan ginjal secara optimal. Kandungan antioksidan di dalamnya disebut dapat menjaga fungsi ginjal.

Antioksidan yang menjaga ginjal dari kerusakan sel-sel di dalamnya, akhirnya dapat membantu fungsi ginjal membuang racun-racun sisa makan keluar dari tubuh melalui urin.

Baca Juga: Besok Imlek, Sebelum Anda Merayakannya Cek Cuaca Terlebih Dahulu Disini

3. Menangani Infeksi Saluran Kemih
Manfaat leunca juga dapat mencegah dan menyembuhkan infeksi saluran kemih. Hal ini berkaitan dengan kandungan senyawa antidiuretik yang ada di dalam leunca.

Infeksi saluran kemih (ISK) merupakan penyakit yang disebabkan oleh bakteri pada organ saluran kencing. Bakteri penyebab infeksi ini memengaruhi ginjal, kandung kemih, dan tabung yang mengalir di antara organ-organ tersebut.

Penyakit ini lebih sering menyerang perempuan dibanding laki-laki, karena perempuan memiliki uretra yang lebih pendek. Dengan gejala seperti sering buang air kecil (anyang-anyangan), nyeri saat kencing, urin keruh atau berbau, hingga adanya nanah atau darah dalam urin.

4. Mengatasi Sakit Kepala
Manfaat leunca yang keempat yakni untuk mengatasi sakit kepala. Setiap orang pasti pernah mengalami sakit kepala.

Baca Juga: Saksikan Live Streaming Ikatan Cinta Malam ini: Nino Siuman, Mama Sarah Kesal ke Elsa

Masalah kesehatan ini biasanya muncul secara tiba-tiba dan bertahap. Rasa nyeri yang ditimbulkan bisa di satu sisi, atau bahkan di seluruh kepala.

Meski banyak orang sering menyepelekan penyakit ini, penderitanya tentu akan merasa tidak nyaman dan terganggu. Untuk meredakannya, manfaat leunca bisa digunakan. Leunca memiliki kandungan analgetik, yang dinilai mampu meringankan sakit kepala. Bahkan di Meksiko, leunca biasa digunakan sebagai obat sakit kepala.

5. Mencegah Hipertensi
Manfaat leunca untuk kesehatan tubuh selanjutnya yaitu mencegah hipertensi. Bagi Anda yang suka mengonsumsi leunca, selain bisa menambah selera makan, lalapan ini juga bermanfaat melancarkan sirkulasi darah dalam tubuh.

Dengan begitu, tubuh pun akan terhindar dari hipertensi (tekanan darah tinggi). Seperti diketahui bahwa tidak lancarnya aliran darah dalam tubuh menjadi salah satu penyebab terjadinya hipertensi.

Baca Juga: Wishnutama Ditunjuk Jadi Komisaris Telkom, Anji Manji: Sukses dan Berkah Selalu Mas

Nah, itulah 5 manfaat buah leunca bagi kesehatan tubuh. Semoga bermanfaat.***

Editor: Robi Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah