Kerap Dipertanyakan Berpuasa Bisa Turunkan Imunitas Tubuh, Jubir Satgas Covid-19 Beri Penjelasan

- 10 April 2021, 21:10 WIB
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito /Tangkapan layar kanal Youtube Sekertariat Presiden/

MANTRA SUKABUMI - Sejak beberapa hari yang lalu, banyak pihak-pihak yang mempertanyakan terkat kegiatan berpuasa yang bisa menurunkan imunitas tubuh.

Menanggapi hal tersebut, Juru Bicara (Jubir) Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito memberikan penjelasannya.

Jubir Satgas Covid-19 tersebut meminta umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa, jangan mengkhawatirkan sistem imunitas tubuh.

Baca Juga: Ini Jawaban Hasto Kristiyanto Soal Peluang Ganjar Pranowo jadi Capres PDI Perjuangan di Pilpres 2024

Baca Juga: Lesti Kejora Unggah Foto Peluk Sosok ini dan Sebut Teman Baru, Hetty Koes Endang: Unyu-unyu

Wiku menjelaskan, sudah banyak studi yang mengungkapkan jika puasa akan efektif membantu proses peremajaan sistem imun melalui produksi sel darah putih baru.

Selain itu, lanjut Wiku, imunitas pun dapat diperkuat dengan cara menjaga konsumsi makanan agar tetap memakan makanan berkualitas.

Beberapa contoh makanan berkualitas yakni makanan tinggi karbohidrat sebagai sumber kalori, yang dapat berupa nasi, roti, dan lainnya.

Wiku melanjutkan, makanan seperti telur, ikan, atau daging wajib untuk dimakan karena memiliki sumber protein yang bisa membentuk imun serta jaringan tubuh lainnya.

Halaman:

Editor: Abdullah Mu'min

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x