dr Zaidul Akbar Sebut jika Penyumbatan Pembuluh Darah Bisa Sebabkan Kematian Mendadak

- 31 Juli 2021, 17:00 WIB
dr Zaidul Akbar Sebut jika Penyumbatan Pembuluh Darah Bisa Sebabkan Kematian Mendadak./
dr Zaidul Akbar Sebut jika Penyumbatan Pembuluh Darah Bisa Sebabkan Kematian Mendadak./ /Tangkap layar kanal Youtube dr. Zaidul Akbar Official

MANTRA SUKABUMI - dr Zaidul Akbar kali ini menyebutkan permasalahan pada penyumbatan pembuluh darah.

Selain itu, dr Zaidul Akbar juga merupakan penyebab utama terjadinya pembuluh darah tersumbat, menurut dr Zaidul Akbar.

Ilustrasi penyebab utama pembuluh darah tersumbat tersebut diunggah dr Zaidul Akbar pada postingan akun instagramn pribadinya @dr.zaidulakbar_jsr.

Baca Juga: Sea Group, Shopee dan Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

Dalam postingan dr Zaidul Akbar memperlihatkan pembuluh darah tersumbat disebabkan oleh kotoran.

Pada gambar tersebut dr Zaidul Akbar juga menjelaskan beberapa gejala yang timbul jika seseorang mengalami masalah dalam pembuluh darah dan juga penyebab utama pembuluh darah tersumbat.

Diantara gejala yang tertulis adalah migrain, gangguan ingatan, kelelahan kronis, insomnia, gangguan penglihatan, dan masih banyak lagi.

dr Zaidul Akbar mengibaratkan pembuluh darah yang tersumbat seperti selokan yang mampet karena kotoran kotoran air yang menempel pada dinding selokan.

Begitu pun pembuluh darah yang tersumbat itu karena adanya lemak-lemak makanan yang menyangkut ke dinding pembuluh darah.

Hal inilah yang akhirnya mengakibatkan pembuluh darah tersumbat.

Dia juga mengatakan bahwa penyebab utama penyumbatan pembuluh darah adalah karena kita terlalu sering konsumsi makanan yang banyak mengandung lemak.\

Baca Juga: dr Zaidul Akbar Ungkap Penyebab Utama Pembuluh Darah Tersumbat

"Penyebab utama penyumbatan pembuluh darah adalah kebiasaan kita konsumsi makanan terlalu banyak lemak", ujarnya. Sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari unggahan akun [email protected]_jsr.

Menurutnya, jika hal ini dibiarkan maka akibat yang paling fatal menimpa seseorang adalah mati mendadak.

"Jawabannya adalah orang tersebut akan langsung meninggal mendadak", ucapnya.

Lebih lanjut dia juga menjelaskan bahwa penyebab hal tersebut adalah karena pembuluh darah tidak bisa mengalirkan darah yang diperlukan jantung untuk dipompa kembali ke seluruh organ tubuh lainnya.

Oleh karenanya, menjaga pola hidup dan pola makan sangatlah penting untuk kesehatan tubuh kita.

Yang lebih penting untuk merawat pembuluh darah kita adalah jangan terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang berpotensi tinggi lemak.

Dan jika ada gejala-gejala yang sudah disebutkan diatas segeralah periksa ke dokter.***

Editor: Dea Pitriyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x