Cara Mudah Kendalikan Asam Lambung Agar Maag tak Gampang Kambuh, Jangan kebanyakan Minum Saat Makan

- 10 Agustus 2021, 15:10 WIB
Cara Mudah Kendalikan Asam Lambung Agar Maag Tak Gampang Kambuh, Jangan kebanyakan Minum Saat Makan./
Cara Mudah Kendalikan Asam Lambung Agar Maag Tak Gampang Kambuh, Jangan kebanyakan Minum Saat Makan./ /Pexels/Sora

MANTRA SUKABUMI - Maag merupakan salah satu masalah kesehatan yang umum di tengah masyarakat. Namun sayang, masih banyak orang menganggapnya enteng.

Perlu anda ketahui, kenaikan asam lambung bisa dikendalikan dengan beberapa penyesuaian gaya hidup sederhana.

Cara-cara di bawah ini juga membantu asam yang diproduksi lambung Anda tetap berada di kisaran pH normalnya sehingga menekan peluang gejala maag kambuh di kemudian hari.

Baca Juga: Sea Group, Shopee dan Garena Sumbangkan 1.000 Tabung Oksigen dan 1 Juta Vaksin untuk Kemenkes

Berikut cara mudah kendalikan asam lambung agar Maag tak gampang kambuh, seperti dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Selasa, 10 Agustus 2021.

- Makan pelan-pelan

Sebelum masuk ke perut, makanan yang Anda konsumsi akan lebih dulu bercampur dengan air liur dalam mulut untuk dipecah menjadi bentuk yang lebih sederhana.

Tujuannya agar nutrisi dari makan tersebut dapat lebih mudah diserap oleh tubuh Anda nanti.

Mengunyah makanan pelan-pelan membuat makanan Anda terpecah menjadi bentuk yang lebih halus lagi sehingga membantu sistem pencernaan bekerja lebih efisien untuk mengurainya.

Jika makanan yang masuk ke perut tidak cukup lembut, lambung Anda akan bekerja ekstra keras untuk mencerna dan menyerap semua vitamin, mineral, dan asam amino yang penting untuk tubuh.

Maka, biasakan mengunyah makanan sebanyak 32 kali sehingga makanan sudah benar-benar lembut saat masuk ke dalam lambung.

- Makan teratur

Ketika lambung dibiarkan kosong dalam waktu lama, cairan asam yang menggenang akan menyebabkan dinding lambung teriritasi dan meradang. Ini yang menjadi pemicu atau yang memperburuk gejala maag Anda.

Dengan menerapkan pola makan yang teratur, pencernaan akan bekerja lebih baik dan efisien.

- Jangan kebanyakan minum saat makan

Banyak minum air di tengah makan akan mengencerkan asam lambung sehingga makanan menjadi sulit dicerna.

Ketika tubuh mendeteksi masalah ini, otak akan mengirimkan sinyal ke lambung untuk meningkatkan produksi cairan asamnya.

Baca Juga: 5 Penyebab Utama Sakit Dada Sebelah Kiri, Mulai dari Asam Lambung hingga Serangan Jantung

- Batasi asupan gula rafinasi

Gula rafinasi adalah gula yang telah melewati proses pemurnian untuk menghilangkan molase (sirup gula) sehingga warnanya menjadi putih jernih.

Gula murni ini banyak dijual sebagai gula pasir, serta juga banyak terdapat pada makanan dan minuman kemasan.

Kebanyakan mengonsumsi gula murni dapat menambah beban kerja lambung saat memproduksi asam lambung.

- Tidur miring ke kiri

Tanpa disadari, posisi tidur ikut memengaruhi kesehatan Anda. Tidur miring ke kiri adalah posisi terbaik untuk Anda yang punya masalah pencernaan seperti maag.

Ketika Anda tidur miring ke kiri, gaya gravitasi akan menjaga isi perut tetap di dasar lambung.

Posisi ini juga ideal untuk Anda yang sering sakit maag karena otot katup yang menggerbangi antara bukaan lambung dengan jalur kerongkongan akan tetap berada di atas cairan asam lambung dalam keadaan tertutup.

Sementara kalau Anda tidur miring ke kanan, otot katup tersebut dapat merenggang sehingga cairan lambung dapat mengalir balik ke kerongkongan.

Hal ini bisa menyebabkan gejala maag kambuh. Pada beberapa orang, gejalanya bisa cukup parah sampai menyebabkan tiba-tiba terbangun dari tidur.

Itulah cara mudah kendalikan asam lambung agar Maag tak gampang kambuh, semoga bermanfaat bagi kita semua.***

Editor: Dea Pitriyani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x