5 Bahaya Karbohidrat Jika Dikonsumsi Secara Berlebih, Salah Satunya Dapa Jadi Pemicu Obesitas

- 13 November 2020, 20:20 WIB
5 Bahaya Karbohidrat Jika Dikonsumsi Secara Berlebih, Salah Satunya Dapa Jadi Pemicu Obesitas
5 Bahaya Karbohidrat Jika Dikonsumsi Secara Berlebih, Salah Satunya Dapa Jadi Pemicu Obesitas /Simplyrecipes.com/Alison Bickel

MANTRA SUKABUMI - 5 Bahaya karbohidrat jika dikonsumsi secara berlebih, ternyata dapat memicu terjadinya penyakit obesitas.

Meski pada dasarnya karbohidrat merupakan salah satu sumber asupan utama yang penting bagi tubuh.

Akan tetapi akan berdampak bahaya bagi kesehatan jika dikonsumsi secara berlebih, mulai dari gejala penyakit ringan hingga penyakit serius.

Baca Juga: Kampanye ShopeePay Deals Rp1 Lebih Meriah di 11 November

Baca Juga: Perlu Diketahui, Berikut 6 Cara Mudah Atasi Kulit Wajah Belang Gunakan Bahan Alami Ini

Berikut bahayanya, seperti yang dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, diantaranya:

1. Tingkatkan kadar kolestrol

Makan terlalu banyak karbohidrat sederhana dan karbohidrat olahan hingga lebih dari 60 persen total kalori harian, berpotensi meningkatkan kolesterol jahat dan menurunkan kolesterol baik.

2. Picu obesitas

Dalam setiap gram karbohidrat, terkandung 4 kalori. Kalori pada dasarnya tidaklah buruk. Kalori benar-benar dapat memberikan energi yang dibutuhkan tubuh untuk tetap aktif sepanjang hari.

Tetapi, makan terlalu banyak kalori dapat menyebabkan kenaikan berat badan karena tubuh akan menyimpan energi ekstra sebagai lemak.

3. Pusing

Mengonsumsi makanan yang tinggi karbohidrat, seperti roti putih atau pasta dapat meningkatkan kadar gula Anda, yang terkadang menyebabkan sakit kepala.

Baca Juga: 5 Universitas Kedokteran Terbaik di Thailand

Baca Juga: Wajib Tahu, Ternyata Setan dan Malaikat Saling Berebut Menemani Orang yang Hendak Tidur

4. Lelah, dan Lesu

Sebab, mengonsumsi asupan karbohidrat terlalu banyak, dapat meningkatkan gula darah yang membuat energi di dalam tubuh bisa meledak sesaat, lalu akhirnya pecah. Inilah yang membuat Anda jadi merasa lesu ataupun lelah.

5. Timbulkan jerawat

Ini terjadi karena peningkatan kadar insulin merangsang produksi kelenjar minyak, yang menyebabkan berjerawat. Makan biji chia, brokoli dan lebih banyak makanan untuk kulit sehat dan bercahaya.

Nah itulah 5 bahaya jika mengkonsumsi karbohidrat secara berlebih, semoga bermanfaat.**

Editor: Emis Suhendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah