Inilah Pohon Anti Gempa, Tanam dan Rawatlah dengan Baik

12 April 2021, 08:35 WIB
Pohon menjadi salah satu tempat yang disukai makhluk halus atau hantu. /Pixabay/jolenio

MANTRA SUKABUMI - Allah SWT di dalam Al-Qur'an menjelaskan tentang pohon yang baik, kokoh batangnya, dan akarnya menancap kuat ke dalam tanah.

Pohon seperti ini menurut Syekh Abdul Ghaus Rahimahullah, seorang tokoh ulama sufi Tasikmalaya Jawa Barat adalah pohon anti gempa, yang mesti ditanam.

Seperti apakah pohon anti gempa tersebut, simak ulasannya di dalam bahasan artikel selanjutnya di bawah berikut ini, agar kita dapat mengenali ciri pohon tersebut.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Tuntaskan Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Waspada, Ternyata Tidur Gunakan Kipas Angin Bisa Sebabkan 5 Bahaya ini

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber, kaitannya dengan pohon yang oleh Allah SWT sebutkan di dalam Al-Qur'an, yakni pohon yang kokoh dan kuat.

Berikut ini adalah kutipan firman Allah SWT tentang pohon yang kokoh dan kuat tersebut, diawali dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang.

اَلَمْ تَرَ كَيْفَ ضَرَبَ اللّٰهُ مَثَلًا كَلِمَةً طَيِّبَةً كَشَجَرَةٍ طَيِّبَةٍ اَصْلُهَا ثَابِتٌ وَّفَرْعُهَا فِى السَّمَاۤءِۙ

alam tara kaifa ḍaraballāhu maṡalan kalimatan ṭayyibatan kasyajaratin ṭayyibatin aṣluhā ṡābituw wa far‘uhā fis-samā'

Artinya, "Tidakkah kamu memperhatikan bagaimana Allah telah membuat perumpamaan kalimat yang baik seperti pohon yang baik, akarnya kuat dan cabangnya (menjulang) ke langit". (QS Ibrahim : 24)

Baca Juga: Listrik dan Gas Rencana akan Naik Harga, LaNyalla Mattalitti: Pemerintah Harap Tinjau Ulang

Dalam ayat QS Ibrahim ayat 24 ditas ada beberapa pesan yang disampaikan oleh Allah SWT, antara lain:

1. Pohon tersebut seumpama satu kalimat yang baik
2. Akar pohon kuat dan kokoh menancap di dasar tanah
3. Dahan pohon tersebut menjulang tinggi ke atas langit.

Syekh Abdul Ghaus Rahimahullah menjelaskan di dalam penafsiran ayat tersebut diatas, bahwa pohon tersebut adalah pohon anti gempa, seumpama kalimat yang baik.

Yaitu kalimat thayyibah, kalimat Tauhid yang bila diucapkan oleh seorang muslim dengan penuh keimanan dan ketakwaan, dapat meredam murka Allah, apalagi gempa bumi.

Kalimat thayyibah tersebut memiliki beberapa arti yang harus tertanam kuat dihati seorang muslim, antara lain:

لاموجود إلاالله
Artinya, "Tidak ada yang menciptakan segala sesuatu kecuali hanya Allah".

Baca Juga: Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Terbitkan Surat Edaran Ibadah Ramadhan dan Idul Fitri 1442 H, Berikut Isinya

لامعبود إلاالله

Artinya, "Tidak ada yang disembah di dalam ibadah kecuali hanya Allah".

لامقصود إلاالله

Artinya, "Tidak ada yang dituju dalam hidup ini kecuali hanya ridha Allah semata".

Kalimat di atas jika tertancap kuat di dasar hati, maka keadaan seorang muslim yang hidup di dunia ini, akan kokoh dan kuat, karena ia akan selalu ingat ke langit.

Inilah pohon anti gempa di dalam kehidupan kita di dunia, yang tidak akan pernah roboh dan hancur oleh goncangan hiruk pikuk kehidupan, semoga kita dapat memetik pelajaran dari uraian di atas.

كلمة حق عليها نحيا وعليها نموت وبها نبعث إن شاء الله من الآمنين

Artinya, "Kalimat tersebut adalah kalimat yang hak, atas kalimat tersebut kita semua hidup, dan atas kalimat tersebut kita semua mati, dan atas kalimat tersebut kita semua dibangkitkan, semoga Allah SWT memberikan keselamatan atas kita semua".***

 

Editor: Robi Maulana

Tags

Terkini

Terpopuler