Gus Baha Berikan Tips Sederhana untuk Menjaga Daya Tahan Tubuh

29 Agustus 2021, 19:20 WIB
Gus Baha sampaikan Tips untuk jaga daya tahan tubuh /Instagram.com/@ceramahgusbaha

MANTRA SUKABUMI - KH Ahmad Bahauddin Nursalim atau Gus Baha memberi tips untuk menjaga daya tahan tubuh.

Tips dari Gus Baha ini juga bisa menjadi salah satu pelindung agar terhindar dari segala penyakit termasuk Covid-19.

Di tengah meningkatnya penambahan kasus Covid-19, tips Gus Baha ini dinilai dapat membantu kita meningkatkan daya tahan tubuh.

Baca Juga: Shopee Gandeng Bintang Internasional Jackie Chan dan Joe Taslim di Iklan Shopee 9.9 Terbaru

Untuk diketahui, bahwa Indonesia kini masih mengalami kenaikan angka kasus Covid-19 yang cukup tinggi, namun dibeberapa daerah sudah mengalami penurunan.

Sehingga, sebagaimana diinformasikan oleh Menkomarves Luhut Binsar Pandjaitan bahwa beberapa daerah telah turun Level PPKM nya.

Dilansir mantrasukabumi.com dari kanal Youtube Muhammad Sholeh, berikut tips sederhada dari Gus Baha untuk menjaga daya tahan tubuh.

Beliau menceritakan perbincangan Nabi Isa dan Nabi Yahya 'alaihissalam.

"Nabi Isa itu orangnya ceria, ceria sekali," ujar Gus Baha seperti dilihat mantrasukabumi.com dari Kanal Youtube Muhammad Sholeh pada Minggu, 29 Agustus 2021.

Beliau pernah ditegur sama Nabi Yahya, "Saya melihat melihat kamu kok selalu senyum ceria seakan-akan tidak ada azab Allah?"

Nabi Isa lalu membalas ke Nabi Yahya: "Kamu kok cemberut terus, seakan-akan di dunia tidak ada rahmat Allah?"

Baca Juga: Gus Baha Jelaskan Nabi ketika Khutbah tentang Kiamat Paling Suka dengan Orang Lugu, ini Alasannya

Jadi, kamu memilih mana, senyum terus atau cemberut terus? Partainya hanya dua, Nabi Yahya dan Nabi Isa.

Khazanah itu banyak, untuk melawan penyakit, ketakutan itu bahaya karena bisa mengganggu imunitas tubuh.

"Orang harus percaya diri, harus PD! Meskipun harus hati-hati, orang harus tetap PD!," tegas Gus Baha.

"Dengan demikian, imunitas tubuh kita terjaga. Jadi, ya sudah seperti itu. Semua orang punya cara untuk menjaga diri masing-masing," tuturnya.

Dari kisah di atas dapat dipetik sebuah hikmah bahwa senyum ceria dapat meningkatkan sistem imun tubuh.

Artinya, orang yang selalu bergembira, tidak stres akan mengusir waswas yang ada dalam hatinya.

Manfaat senyum berefek pada sistem daya tahan tubuh. Selain menaikkan mood tubuh, senyum juga dapat menciptakan suasana hati yang lapang dan bahagia.***

 

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh

Tags

Terkini

Terpopuler