Isi Kandungan Surat Ar Rahman Ayat 15-17: Kenikmatan Manusia dan Jin yang Allah SWT Ciptakan

2 Oktober 2021, 06:40 WIB
Isi Kandungan Surat Ar Rahman Ayat 15-17: Kenikmatan Manusia dan Jin yang Allah SWT Ciptakan./* //* Mantra Sukabumi/Pexels / Faseeh Fawaz

 

MANTRA SUKABUMI - Inilah isi kandungan Al Qur'an surat Ar Rahman ayat 15-17 tentang proses kejadian penciptaan manusia dan jin.

Bacaan Al Qur'an surat Ar Rahman ayat 15-17 ini dilengkapi teks arab, latin dan arti serta isi yang terkandung didalamnya.

Surat Ar Rahman (الرّحْمنن) ini diambil dari kata ayat pertama dalam surat Ar Rahman yang memiliki arti Yang Maha Pemurah.Surat yang terdapat pada surah ke-53 ini terdiri dari 78 ayat, serta surat ini termasuk dalam golongan surah-surah Makkiyah.

Baca Juga: Duel Sengit 2021, Tokopedia vs Shopee: Mana Jawara Marketplace Sesungguhnya?

Dalam isi kandungan yang terdapat dalam Al-Quran surat Ar Rahman ini, Allah memberikan penjelasan tentang penciptaan langit dan bumi seisinya, serta Allah menjelaskan penciptaan manusia dan jin.

Untuk hal tersebut, maka kepada manusia dan jin yang telah Allah ciptakan, nikmat tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan.

Allah Subhanahu wata'ala telah berfirman dalam Al-Qur'an surat Ar Rahman ayat 15-17 dilengkapi teks arab, latin, dan arti serta terjemahnya.

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

ٱلْجَآنَّ مِن مَّارِجٍ مِّن نَّارٍ

Latin: Wa khalaqal-jānna mim mārijim min nār

Arti: Dan Dia menciptakan jin dari nyala api.


فَبِأَىِّ ءَالَآءِ رَبِّكُمَا تُكَذِّبَانِ

Latin: Fa bi`ayyi ālā`i rabbikumā tukażżibān

Arti: Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?

رَبُّ ٱلْمَشْرِقَيْنِ وَرَبُّ ٱلْمَغْرِبَيْنِ

Latin: Rabbul-masyriqaini wa rabbul-magribaīn

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al Anam Ayat 129, tentang Hubungan Antara Orang-orang yang Berbuat Zalim

Arti: Tuhan yang memelihara kedua tempat terbit matahari dan Tuhan yang memelihara kedua tempat terbenamnya

Isi Kandungan Al Qur'an surat Ar Rahman 14-17.

- Dalam Al Qur'an surat Ar Rahman ayat 15 ini Allah menjelaskan bahwa, menciptakan bapak manusia, yaitu Adam, dari tanah basah yang mengering seperti tembikar, dan menciptakan iblis, yang berasal dari kalangan jin, dari kobaran api yang sebagian bercampur dengan sebagian yang lain.

- Dalam Al Qur'an surat Ar Rahman ayat 16, Tatkala menjelaskan penciptaan jin dan manusia serta materi untuk menciptakannya, yang mana hal itu merupakan anugerah Allah atas mereka, Dia berfirman, “Maka nikmat Rabb kamu yang manakah yang kamu dustakan?”dimana hal itu merupakan nikmat Allah Subhaanahu wa Ta'aala kepada mereka.

- Sementara dalam Al Qur'an surat Ar Rahman ayat 17 ini menerangkan bahwa, Allah adalah Tuhan dua timur, yaitu tempat terbit matahari saat musim dingin dan saat musim panas, Tuhan dua barat, yaitu tempat terbenamnya pada kedua musim itu. Semuanya berada di bawah pengaturan Allah dan rububiyahNya.

- Allah memelihara dua tempat terbitnya matahari dan dua tempat tenggelamnya pada musim dingin dan musim panas.

Demikianlah isi kandungan Al Qur'an surat Ar Rahman ayat 15-17 yang dilengkapi dengan teks arab latin dan artinya.***

Editor: Indira Murti

Tags

Terkini

Terpopuler