Gus Baha Ungkap Doa Paling Mustajab yang Ternyata Ada di Akhir Waktu pada Hari Jumat

28 Oktober 2021, 09:10 WIB
KH Ahmad Bahauddin Nursalim atau Gus Baha ingatkan waktu paling krusial dalam hidup adalah tidur. /nu.or.id

MANTRA SUKABUMI - Gus Baha mengungkapkan tentang doa yang paling mustajab pada kesempatan kajian ilmiah yang dibinanya.

Sebelumnya Gus Baha menjelaskan bahwa Nabi Adam as diciptakan oleh Allah SWT pada Jumat, tetapi lebih sempurna lagi tepat di akhir hari tersebut.

Itulah menurut Gus Baha yang termasuk mempengaruhi banyak manusia memiliki sifat suka terburu-buru dalam berbagai hal.

Baca Juga: Manhwa Solo Leveling Chapter 171, Lengkap Link Baca Online Sub Indo dan Spoiler

Gus Baha kemudian menyampaikan jika dirinya juga menyukai berdoa pada waktu tersebut yaitu di akhir hari Jumat sebelum maghrib.

Bagi Gus Baha itu juga temasuk sebab kenapa Rasulullah SAW menganjurkan berdoa di akhir waktu ketika di hari Jumat.

“.. Jadi doa yang paling mustajab itu pada akhir waktu di hari Jumat..,” terang Gus Baha seperti dikutip mantrasukabumi.com dari video yang diunggah di kanal YouTube Murni Chenell pada 8 Oktober 2021.

Gus Baha kemudian kembali menjelaskan pembahasan awalnya yaitu mengenai penciptaan Nabi Adam as yang berasal dari tanah.

Nabi Adam as ketika melihat tanah itu selalu ingat bahwa apa yang diinjaknya tersebut adalah saudaranya sendiri.

Namun Maha Kuasa Allah SWT yang telah menciptakan manusia dari tanah, yang sulit sekali dibayangkan jika hanya materi tersebut saja akan bisa berfikir.

Namun dengan kekuatan Allah SWT maka dalam sekejap saja tanah bisa berubah menjadi sesuatu yang bernyawa dan dapat berfikir.

Dan pada suatu masa sampailah pada periode di mana muncul kriteria untuk menjadi manusia harus melalui ayah dan ibu.

Baca Juga: TWIBBON Hari Sumpah Pemuda yang Trending di WhatsApp, Facebook dan Instagram: Cek Cara Pasang Fotonya

Itulah zaman di mana Nabi Isa as dilahirkan ke dunia, bahwa sebenarnya Allah SWT ingin mengingatkan ada kesamaan.

Kesamaan antara Nabi Adam as dan Isa as yaitu diciptakan atas kekuasaan Allah SWT, jika menolak salah satunya maka fatal.

".. Kalau kamu mau jadi mukmin yang sebenarnya, maka berfikirlah menjadi seperti Nabi Adam as," jelas Gus Baha.

Gus Baha selanjutnya menerangkan bahwa bumi ini sebenarnya bisa memiliki perasaan, bisa menangis ketika orang soleh meninggal.

Bumi juga bersedih ketika yang tersisa di di atasnya hanyalah orang-orang yang bermaksiat dan mengingkari Allah SWT.***

Editor: Emis Suhendi

Tags

Terkini

Terpopuler