Inilah Doa untuk Orang yang Sakit, Bacalah Supaya Penyakit yang Dideritanya Cepat Sembuh

5 Maret 2022, 19:10 WIB
Inilah Doa untuk Orang yang Sakit, Bacalah Supaya Penyakit yang Dideritanya Cepat Sembuh /pixabay/chiplanay/

 

MANTRA SUKABUMI - Berikut ini doa untuk orang yang sakit, bacalah supaya penyakit yang ia derita segera sembuh.

Semua orang tidak ada yang ingin sakit, namun jika Allah SWT berkehendak, maka hal itu bisa terjadi.

Jika keluarga, saudara, atau teman anda ada yang sakit, maka dianjurkan bagi anda untuk membacakan doa ini.

Baca Juga: CATAT! Inilah Doa Syukur Atas Lahirnya Seorang Bayi atau Anak yang Diajarkan Rasulullah SAW

Nabi Muhammad SAW mengajarkan kepada kita untuk membaca doa agar orang yang sakit segera diangkat penyakitnya oleh Allah SWT.

Berikut doa untuk orang yang sakit seperti dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber.

أَسْأَلُ اللهَ العَظِيْمَ رَبَ العَرْشِ العَظِيْمِ أَنْ يَشْفِيَكَ

AS-ALULLAAHAL 'AZHIIMA RABBAL 'ARSYIL 'AZHIIMI AY YASYFIYAKA

Artinya: "Aku mohon kepada Allah Yang Maha Agung. Tuhan yang mempunyai arsy yang besar, semoga Allah menyembuhkan Engkau."

اللَّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ أَذْهِبِ الْبَاسَ، اشْفِهِ وَأَنْتَ الشَّافِي، لاَ شِفَاءَ إِلاَّ شِفَاؤُكَ، شِفَاءً لاَ يُغَادِرُ سَقَمًا

ALLAAHUMMA RABBAN NAASI ADZ-HIIAL BA-SA ISYFI ANTASY SYAAFII. LAA SYAAFIYA ILLAA ANTA SYIFA-AN LAA YUGHAADIRU SAQAMAN.

Artinya: "Ya Allah Tuhan semua manusia, yang menghalaukan segala penyakit, sembuhkanlah, hanya Engkau yang dapat menyembuhkan kecuali kau, sembuh yang tidak dapat dihinggapi penyakit lagi."

بِسْمِ اللَّهِ أَرْقِيكَ مِنْ كُلِّ شَيْءٍ يُؤْذِيكَ مِنْ شَرِّ كُلِّ نَفْسٍ أَوْ عَيْنٍ أَوْ حَاسِدٍ اللَّهُ يَشْفِيكَ بِسْمِ اللَّهِ أَرْقِيكَ

BISMILLAAHI ARQIIKA, MINKULLI SYAI-IN YU-DZIIKA MIN SYARRI KULLI NAFSIN AW 'AININ HAASIDIN, ALLAAHU YASYFIIKA BISMILLAAHI ARQIIKA

Artinya: "Dengan Nama Allah saya menyampaikan kau dari segala yang mengganggu kau, dan dari bahaya tiap nafsu atau mata penghasut. Allah yang menyembuhkan kau, dengan Nama Allah saya menyampaikan kau."

أَعُوذُ بِاَللَّهِ وَقُدْرَتِهِ مِنْ شَرِّ مَا أَجِدُ وَأُحَاذِرُ

A'UUDZU BIILLAAHI WA QUDRATIHII MIN SYARRI MAA AJIDU WA UHAADZIRU

Artinya: "Aku berlindung kepada kemuliaan dan kekuasaan-Nya dari kejahatan yang aku derita dan yang aku takuti.”

Baca Juga: Inilah Amalan Doa yang Harus Dibaca Ketika Orang Berbuat Baik Kepada Kita Sesuai Ajaran Rasulullah SAW

Demikianlah Nabi Muhammad SAW menuntun kepada umatnya untuk mengadakan hubungan langsung dengan Allah dalam segala (termasuk juga masalah minta supaya segala penyakit yang di derita oleh umatnya dapat segera sembuh).

Sebab Allah SWT maha kuasa dan Allah yang mendatangkan (membuat) suatu penyakit maka Allah jugalah yang mendatangkan (memiliki) obatnya.

Karena itu kita sebagai umat Nabi Muhammad SAW apabila ada orang yang sakit hendaknya kita selalu berdo'a sebagaimana bacaan do'a di atas.

Do'a-do'a itu diambi dalam hadis Rasululllah SAW.***

Editor: Nahrudin

Tags

Terkini

Terpopuler