Makna dan Bacaan Surat Ibrahim Ayat 39-41, Lengkap Tulisan Arab, Latin dan Artinya

29 Mei 2022, 10:25 WIB
Makna dan bacaan dalam isi kandungan surat Ibrahim ayat 39-41 dalam tulisan Arab, latin dan terjemahannya /*/mantrasukabumi.com/Pixabay/AzmanMido / 1 image

 

MANTRA SUKBUMI - Berdasarkan urutan mushaf, surat Ibrahim merupakan surat ke 14 dalam Alquran dan termasuk surat Makiyyah.

Surat Ibrahim berjumlah 52 Ayat termasuk dalam juz ke 13. Surat ini dinamakan surat Ibrahim karena di dalamnya terdapat doa Nabi Ibrahim.

Dalam artikel ini kami hanya menulis dan membahas surat Ibrahim ayat 39 hingga ayat 41, lengkap dengan makna atau tafsirnya.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Ibrahim Ayat 7 Tentang Kewajiban Bersyukur Pada Allah SWT

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al Maidah Ayat 78, Jelaskan tentang Kutukan Allah pada Orang Yahudi yang Kafir

Dikutip mantarsukabumi.com dari quran.kemenag.go.id pada 29 Mei 2022, berikut bacaan dan makna surat Ibrahim ayat 39-41:

Q.S 14:39
اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ الَّذِيْ وَهَبَ لِيْ عَلَى الْكِبَرِ اِسْمٰعِيْلَ وَاِسْحٰقَۗ اِنَّ رَبِّيْ لَسَمِيْعُ الدُّعَاۤءِ

Segala puji bagi Allah yang telah menganugerahkan kepadaku di hari tua(ku) Ismail dan Ishak. Sungguh, Tuhanku benar-benar Maha Mendengar (memperkenankan) doa.

Tafsir Ringkas Kemenag

Menyelingi doanya, Nabi Ibrahim memuji Allah seraya berkata, "Segala puji bagi Allah yang telah menganugerahkan kepadaku nikmat yang sangat banyak dan besar di hari tua-ku berupa dua putra, Ismail dan Ishak. Sungguh, Tuhanku benar-benar Maha Mendengar dan mengabulkan doa yang dipanjatkan kepada-Nya dengan tulus."

Q.S 14:40
رَبِّ اجْعَلْنِيْ مُقِيْمَ الصَّلٰوةِ وَمِنْ ذُرِّيَّتِيْۖ رَبَّنَا وَتَقَبَّلْ دُعَاۤءِ

Terjemah :
Ya Tuhanku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang yang tetap melaksanakan salat, ya Tuhan kami, perkenankanlah doaku.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat At Taubah Ayat 72, tentang Allah Janjikan Orang Mukmin yang Benar Mantap Imannya

Tafsir Kemenag

Pada ayat ini dilukiskan lagi pernyataan syukur Ibrahim pada Allah atas segala rahmat-Nya. Ia bertambah tunduk dan patuh kepada Allah, dan berdoa agar Allah menjadikan keturunannya selalu mengerjakan salat, tidak pernah lalai mengerjakannya sedikit pun, sempurna rukun-rukun dan syarat-syaratnya, dan sempurna pula hendaknya mengerjakan sunah-sunahnya dengan penuh ketundukan dan kekhusyukan.

Ibrahim a.s. berdoa agar keturunannya selalu mengerjakan salat, karena salat itu adalah pembeda antara mukmin dan kafir dan merupakan pokok ibadah yang diperintahkan Allah.

Q.S 14:41
رَبَّنَا اغْفِرْ لِيْ وَلِوَالِدَيَّ وَلِلْمُؤْمِنِيْنَ يَوْمَ يَقُوْمُ الْحِسَابُ ࣖ

Terjemah :
Ya Tuhan kami, ampunilah aku dan kedua ibu bapakku dan semua orang yang beriman pada hari diadakan perhitungan (hari Kiamat).”

Tafsir Kemenag

Ibrahim a.s. berdoa agar Allah mengampuni segala kesalahannya, kesalahan ibu-bapaknya, dan kesalahan orang-orang yang beriman pada hari dimana Allah menghimpun mereka untuk dihisab segala amal dan perbuatannya yang telah dikerjakan semasa hidup di dunia dahulu.

Diriwayatkan dari al-Hasan bahwa ibu Ibrahim adalah seorang yang beriman kepada Allah, sedang bapaknya adalah orang yang kafir.

Ia memohonkan ampun bagi bapaknya itu karena ia pernah berjanji akan memohon ampun bagi bapaknya.

Akan tetapi, tatkala ternyata bapaknya tetap dalam kekafirannya dan menjadi musuh Allah, maka ia berlepas diri darinya, sebagaimana tersebut dalam firman-Nya: Adapun permohonan ampunan Ibrahim (kepada Allah) untuk bapaknya, tidak lain hanyalah karena suatu janji yang telah diikrarkannya kepada bapaknya.

Maka ketika jelas bagi Ibrahim bahwa bapaknya adalah musuh Allah, maka Ibrahim berlepas diri darinya. Sungguh, Ibrahim itu seorang yang sangat lembut hatinya lagi penyantun. (at-Taubah/9: 114).***

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih

Tags

Terkini

Terpopuler