Isi Kandungan Surat Qaf Ayat 16, Allah Mengetahui Apa yang Dibisikkan Manusia, Lengkap Arab, Latin dan Artinya

25 September 2022, 10:00 WIB
Isi Kandungan Surat Qaf Ayat 16, Allah Mengetahui Apa yang Dibisikkan Manusia, Lengkap Arab, Latin dan Artinya /*/Pixabay/Ahmet Polet

MANTRA SUKABUMI - Inilah isi kandungan surat Qaf Ayat 16, menjelaskan tentang Allah mengetahui apa yang dibisikkan oleh manusia.

Dalam Quran surat Qaf Ayat 16 juga menjelaskan bahwa Allah tidak ada sesuatu pun yang samar atau tersembunyi bagi-Nya.

Perlu anda ketahui, surat Qaf merupakan surat ke-50 dalam al Quran. Surah ini tergolong surah Makkiyah yang terdiri atas 45 ayat.

Allah SWT berfirman dalam surat Qaf Ayat 16 dilengkapi Teks Arab, Latin dan Artinya.

Baca Juga: Isi kandungan Surat Al Munafiqun Ayat 10, Orang Beriman agar Fungsikan Harta dengan Benar, Lengkap Arab, Latin


وَلَقَدْ خَلَقْنَا ٱلْإِنسَٰنَ وَنَعْلَمُ مَا تُوَسْوِسُ بِهِۦ نَفْسُهُۥ ۖ وَنَحْنُ أَقْرَبُ إِلَيْهِ مِنْ حَبْلِ ٱلْوَرِيدِ

Arab-Latin: Wa laqad khalaqnal-insāna wa na'lamu mā tuwaswisu bihī nafsuh, wa naḥnu aqrabu ilaihi min ḥablil-warīd

Terjemah Arti: Dan sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dan mengetahui apa yang dibisikkan oleh hatinya, dan Kami lebih dekat kepadanya daripada urat lehernya,

Dilansir mantrasukabumi.com dari Quran Kemenag berikut ini isi kandungan surat Qaf Ayat 16:

- Dan sungguh, kami, yakni Allah dengan kuasa-Nya bersama ibu bapak yang dijadikannya sebagai perantara telah menciptakan manusia.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat An Nisa Ayat 63, Cara Hadapi Kebohongan Orang Munafik, Lengkap Arab, Latin dan Artinya

Dan mengetahui apa yang dibisikkan oleh hatinya, baik kebaikan maupun kejahatan, dan kami lebih dekat kepadanya daripada urat lehernya.

- Yakni Allah maha mengetahui keadaan manusia walau yang paling tersembunyi sekali pun.

- Allah memberitahukan bahwa Dia-lah semata yang menciptakan jenis manusia, baik lelaki maupun perempuan.

Dia yang mengetahui hal-ihwal manusia serta rahasia mereka dan bisikan jiwa mereka, dan sesungguhnya Dia “lebih dekat kepadanya daripada urat lehernya,”

- Yang merupakan sesuatu yang terdekat pada manusia yaitu urat saraf yang tersimpan dibalik urat lehernya.

- Hal ini menyeru manusia untuk selalu muraqabah terhadap Pencipta yang mengetahui hati dan batinnya.

- Yang lebih dekat kepadanya dalam berbagai keadaannya sehingga manusia akan merasa malu ketika Allah melihatnya melakukan yang dilarang atau tidak melaksanakan yang diperintahkan.

Perlu diketahui, Dinamakan Qaf karena surah ini dimulai dengan huruf Qaf, menurut hadits yang diriwayatkan Imam Muslim, bahwa Nabi Muhammad senang membaca surah ini pada rakaat pertama salat subuh dan pada salat hari raya.

Baca Juga: Isi Kandungan Surat Al Anam Ayat 155, Peran Al Quran bagi Kehidupan Manusia, Lengkap Arab, Latin dan Artinya

Sedang menurut riwayat Abu Daud, Al-Baihaqi dan Ibnu Majah bahwa Nabi Muhammad membaca surat ini pada tiap-tiap membaca Kotbah pada salat Jumat.

Itulah isi kandungan surat Qaf Ayat 16, menjelaskan tentang Allah mengetahui apa yang dibisikkan oleh manusia.***

Editor: Neng Siti Kulsum Ayunengsih

Tags

Terkini

Terpopuler