Bacaan Doa Malam 27 Rajab 1444 H Tahun 2023 Lengkap Tulisan Arab, Latin dan Terjemah

9 Februari 2023, 15:50 WIB
Bacaan Doa Malam 27 Rajab 1444 H Tahun 2023 Lengkap Tulisan Arab, Latin dan Terjemah /Freepik.com/jcomp

MANTRA SUKABUMI - Inilah bacaan doa yang dianjurkan untuk dibaca pada malam 27 Rajab 1444 H atau 18 Februari 2023.

Bacaan doa 27 Rajab 1444 H ini jika diamalkan maka Allah SWT akan mengabulkan setiap doa dan hajat hambaNya.

Setiap orang tentu memiliki doa dan hajat yang ingin dikabulkan Allah SWT, maka dengan wasilah keistimewaan bulan Rajab ini kita manfaatkan untuk memperbanyak doa kepadaNya.

Baca Juga: 5 Amalan Malam 27 Rajab 1444 H, Baca Doa ini di Waktu Malam Maka Dikabulkan Segala Hajatnya

Rajab sebagai bulan mulia, Rasulullah SAW telah memberi contoh untuk banyak-banyak membaca doa.

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber pada Kamis 9 Februari 2023 inilah bacaan doa malam 27 Rajab 1444 H.

Muhyiddin Abi Zakariya Yahya bin Syaraf An-Nawawi dalam Kitab Al-Adzkar yang diterbitkan Darul Hadits, Kairo, Mesir menyebutkan bahwa doa yang dibaca Rasulullah saat memasuki bulan Rajab adalah:

اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِيْ رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ

Artinya: “Duhai Allah, berkahilah kami pada bulan Rajab dan bulan Sya’ban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadlan.”

Doa diatas disebut sebagai doa agar dipanjangkan umur hingga kita dapat bertemu dengan bulan suci Ramadhan.

Meminta panjang umur di bulan Rajab juga oleh Rasulullah SAW sebagaimana riwayat hadis berikut:

كان إذا دخل رجب قال اللهم بارك لنا في رجب وشعبان وبلغنا رمضان

Artinya, “Jika masuk bulan Rajab, Rasulullah berdoa, ‘Ya Allah, berkatilah kami pada Bulan Rajab dan Sya‘ban. Sampaikan kami ke Bulan Ramadhan".

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat Bulan Rajab Isra Mi'raj 2023 Terbaru Singkat dan Menyentuh Hati, Tema: Hikmah Bulan Rajab

Dari Risalah Amaliyyah Ahlussunah Waljamaah adalah sebagai berikut:

اَلّلهُمَّ اِنَّيْ اَسْئَلُكَ بِمُشَهَادَةِ اَسْرَارِ الْمُحِبِّيْنَ وَبِاالْخُلْوَةِ الَّتِيْ خَصَّصْتُ بِهَا سَيِّدَ الْمُرْسَلِيْنَ حِيْنَ اَسْرَيْتَ بِهِ لَيْلَةَ السَّابِعِ وَالْعِشْرِيْنَ اَنْ تَرْحَمَ قَلْبِيْ الْحَزِيْنَ وَتُجِيْبَ دَعْوَةَ يَا اَكْرَمَ الْاَ كْرَمِيْنَ.

Allahumma inni asaluka bimusyahadati asrarilmubibbin wabilkhulwatillati khossostu biha sayyidal mursalin hina asrartu bihi lailatas sabi'i wal-isyrina an-tarhama qalbilhazin watujibu da'wata yaa akramal akramin

Artinya:

"Ya Allah, aku memohon kepada-Mu dengan keagungan diperlihatkannya rahasia-rahasia para ahlul mahabbah dengan kemulian khalwat (pertemuan tersembunyi) yang hanya Engkau berikan kepada Nabi Muhammad pemimpin para Rasul ketika Engkau berikan kesempatan kepada beliau pada malam 27 Rajab, berikanlah hatiku yang sedang galau akan kasih sayang-Mu serta kabulkan doa-doaku, Wahai yang Maha memiliki kedermawanan."

Itulah bacaan doa yang baik diamalakan pada tanggal 27 Rajab. Semoga kita dipertemukan pada bulan-bulan mulia berikutnya (Sya'ban-Ramadhan).***

Editor: Ajeng R H

Tags

Terkini

Terpopuler