4 Amalan Hari Jumat yang Menambah Keberkahan Rezeki, Terkabulkan Doa dan Hajat

11 Agustus 2023, 08:45 WIB
Ilustrasi 4 Amalan Hari Jumat yang Menambah Keberkahan Rezeki, Terkabulkan Doa dan Hajat /Pexels/Michael Burrows

MANTRA SUKABUMI - Inilah empat (4) Amalan hari Jumat yang bisa dilakukan oleh umat muslim.

Jika 4 Amalan hari Jumat ini diamalkan maka menambah keberkahan rezeki hingga terkabulkan doa dan hajat.

Hari Jumat merupakan hari yang istimewa bagi umat Islam. Banyak amalan Sunnah yang bisa dilakukan.

Baca Juga: Doa Pernikahan Islami: Menjalin Ikatan Cinta yang Diberkahi dari Persiapan hingga Akad

Keistimewaan hari Jum'at disebutkan dalam sebuah hadits yang berasal dari Abu Hurairah RA, Rasulullah SAW bersabda:

"Sebaik-baiknya hari yang padanya terbit matahari adalah hari Jumat. Pada hari itulah saat diciptakannya Adam, dimasukkannya ia ke surga, dan dikeluarkannya dari surga." (HR Muslim).

Dirangkum mantrasukabumi.com dari berbagai sumber berikut 4 Amalan hari Jumat yang bisa anda kerjakan.

1. Bersedekah

Memperbanyak sedekah di hari Jumat juga termasuk sebagai amalan yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW.

Sedekah bisa Anda lakukan dalam bentuk uang, makanan, atau hal lainnya. Oleh karena itu, jangan lupa bersedekah agar Allah SWT senantiasa menambahkan rezeki Anda.

2. Membaca Surat Al Kahfi

Salah satu amalan yang dapat dilakukan di hati Jumat adalah membaca Surat Al-Kahfi, baik dibaca saat malam mau pun siang harinya.

Diriwayatkan oleh Imam Ahmad, Rasulullah SAW bersabda,

“Siapa yang membaca dari Surah Al-Kahfi, maka jadilah baginya cahaya dari kepala hingga kakinya dan siapa yang membaca keseluruhannya, maka jadilah baginya cahaya antara langit dan bumi,” (HR Ahmad).

3. Perbanyak Baca Sholawat

Membaca shalawat kepada Nabi SAW sangat banyak sekali keutamaannya, salah satunya dimudahkannya doa diijabah.

Diriwayatkan dari Anas bin Malik RA, Rasulullah SAW bersabda:

"Perbanyaklah bershalawat kepadaku di hari Jum'at dan malam Jum'at. Barang siapa bershalawat satu kali kepadaku maka Allah balas dengan 10 shalawat (kasih sayang)". HR. Al-Baihaqi.

Baca Juga: Kumpulan Slogan Tahun Baru Islam 1445 H Tingkat SD yang Singkat Bermakna dan Penuh Semangat

4. Perbanyak Baca Doa

Amalan terakhir yang dapat dilakukan pada hari Jumat adalah berdoa.

Dengan banyak berdoa senantiasa setiap urusan akan di lancarkan, hajat dikabulkan dan setiap kejahatan dijauhkan dari diri kita.***

Editor: Ade Saepul Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler