Aroma Surga yang Tidak Bisa Dibayangkan, dari Jarak Perjalanan 100 Tahun Wanginya Sudah Tercium

- 24 November 2020, 21:55 WIB
Ilustrasi surga  /Pixabay
Ilustrasi surga /Pixabay /

Adapun sungai-sungai di surga memancar dari bawah-bawah bukit. Di dalam Al-Qur'an, Allah banyak menyebut tentang macam-macam sungai di surga ini antara lain firman-Nya dalam Surah Muhammad ayat 15:

Baca Juga: Bisa Dicoba, Konsumsi 17 Makanan Berikut Ini Dapat Tekan Kadar Gula Darah

مَّثَلُ ٱلْجَنَّةِ ٱلَّتِى وُعِدَ ٱلْمُتَّقُونَ ۖ فِيهَآ أَنْهَٰرٌ مِّن مَّآءٍ غَيْرِ ءَاسِنٍ وَأَنْهَٰرٌ مِّن لَّبَنٍ لَّمْ يَتَغَيَّرْ طَعْمُهُۥ وَأَنْهَٰرٌ مِّنْ خَمْرٍ لَّذَّةٍ لِّلشَّٰرِبِينَ وَأَنْهَٰرٌ مِّنْ عَسَلٍ مُّصَفًّى ۖ وَلَهُمْ فِيهَا مِن كُلِّ ٱلثَّمَرَٰتِ وَمَغْفِرَةٌ مِّن رَّبِّهِمْ ۖ كَمَنْ هُوَ خَٰلِدٌ فِى ٱلنَّارِ وَسُقُوا۟ مَآءً حَمِيمًا فَقَطَّعَ أَمْعَآءَهُمْ

"Perumpamaan (penghuni) surga yang dijanjikan kepada orang-orang yang bertakwa di dalamnya ada sungai-sungai dari air yang tiada berubah rasa dan baunya. Sungai-sungai dari air susu yang tidak berubah rasanya. Sungai-sungai dari khamar yang lezat rasanya bagi peminumnya dan sungai-sungai dari madu yang disaring. Dan mereka memperoleh di dalamnya segala macam buah-buahan dan ampunan dari Rabb mereka. Sama dengan orang yang kekal dalam jahannam dan diberi minuman dengan air yang mendidih sehingga memotong ususnya?" (QS. Muhammad Ayat 15).

Imam At-Tirmidzi meriwayatkan, Nabi bersabda: "Bahwa masing-masing Nabi itu mempunyai kolam (di surga). Mereka ini saling membanggakan manakah yang lebih banyak orang datang. Dan aku berharap bahwa akulah yang terbanyak orang datang."

Keistimewaan Surga Firdaus ialah para penghuninya dapat memandang wajah Allah dua kali dalam sehari pada waktu pagi dan petang. Sedangkan nikmat yang tertinggi di dalam surga ialah apabila manusia dapat menatap wajah Allah 'Azza wa Jalla.

Baca Juga: Adab, Tata Cara dan Doa Bangun Tidur, Imam Ghazali: Ketika Berpakaian Berniatlah Menutup Aurat

Adapun cara melihat Allah Ta'ala bukanlah seperti halnya kita melihat dengan mata biasa seperti yang lazim berlaku. Tetapi penglihatan mata yang telah ditentukan Allah bagi para penduduk surga. Masya Allah.**

Halaman:

Editor: Ridho Nur Hidayatulloh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x