Niat Sholat Sunnah Idul Fitri di Mesjid dan di Rumah Bersama Keluarga Lengkap dengan Tata Caranya

- 13 Mei 2021, 05:10 WIB
Ilustrasi niat sholat sunnah Idul Fitri di masjid dan di rumah lengkap dengan tata caranya
Ilustrasi niat sholat sunnah Idul Fitri di masjid dan di rumah lengkap dengan tata caranya /Unsplash/Siti Rahmanah Mat Daud

MANTRA SUKABUMI - Inilah bacaan niat sholat sunnah Idul Fitri di Mesjid dan di rumah bersama keluarga lengkap dengan tata cara melaksanakannya.

Meski dalam masa pandemi Covid-19, tidak menghalanginya umat muslim untuk melakukan sholat sunnah Idul Fitri baik di masjid maupun di rumah bersama keluarga.

Untuk itu kami telah sediakan bacaan niat sholat sunnah Idul Fitri di Mesjid dan di rumah bersama keluarga lengkap dengan tata cara yang bisa anda dapatkan di bawah ini.

Baca Juga: Ada Diskon hingga 90% Plus Voucher, Belanja Termurah di Shopee Murah Lebay

Baca Juga: Bacaan Niat Mandi Sunnah Sebelum Shalat Idul Fitri Lengkap dengan Tata Cara Pelaksanaannya

Sebagaimana dikutip mantrasukabumi.com dari mui.or.id pada Kamis 13 Mei 2021, berikut bacaan niat sholat sunnah Idul Fitri di Mesjid dan di rumah bersama keluarga lengkap dengan tata caranya:

1. Sebelum shalat, disunnahkan untuk memperbanyak bacaan takbir, tahmid, dan tasbih.

2. Sholat dimulai dengan menyeru “ash shalata jami‘ah”, tanpa azan dan iqamah

3. Memulai dengan niat sholat Idul Fitri, yang jika dilafalkan berbunyi;


اُصَلِّى سُنَّةً لِعِيْدِ الفِطْرِ رَكْعَتَيْنِ مُسْتَقْبِلَ الْقِبْلَةِ
أَدَاءً ( إِمَامًا | مَأْمُوْمًا ) للهِ تَعَالَى

“Aku berniat sholat sunnah Idul Fitri dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta’ala

4. Membaca takbiratul ihram (أكبر اهلل )
sambil mengangkat kedua tangan.

Baca Juga: Hukum Mandi Keramas Sebelum Sholat Idul Fitri, Lengkap dengan Niat dan Tata Caranya

5. Membaca doa iftitah.

6. Membaca takbir sebanyak 7 (tujuh) kali (di luar takbiratul ihram) dan di antara tiap takbir itu dianjurkan membaca:


سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ

7. Membaca surah Al-fatihah, diteruskan membaca surah yang pendek dari Al Quran.

8. Ruku’, sujud, duduk di antara dua sujud, dan seterusnya hingga berdiri lagi seperti shalat biasa.

9. Pada rakaat kedua sebelum membaca al-Fatihah, disunnahkan takbir sebanyak 5 (lima) kali sambil mengangkat tangan, di luar takbir saat berdiri (takbir qiyam), dan di antara tiap takbir disunnahkan membaca:


سُبْحَانَ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلهِ وَلاَ إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ

Halaman:

Editor: Fauzan Evan

Sumber: mui.or.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah